Laporkan Masalah

Pengaruh stock return dan risiko investasi saham terhadap Harga saham di pasar modal indonesia

Amiruddin (Adv:Drs. Hardo Basuki, M.Soc.Sc., Ak), Drs. Hardo Basuki, M.Soc.Sc., Ak

1993 | Tesis | S2 Accounting

Saham sebagai salah satu alternatif investasi bagi masyarakat atau pemodal, akan didasarkan kepada pertim­ bangan antara tingkat pendapatan yang diharapkan (expected return) dan risiko investasi yang diperkirakannya. Sebab kedua kelompok penilaian pemodal terhadap investasi saham tersebut akan mempengaruhi naik turunnya harga saham di bursa efek. Atas dasar alasan itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui beberapa faktor yang diduga dapat berpengaruh nyata terhadap perubahan harga saham di Pasar Modal Indonesia khususnya di Bursa Efek Jakarta. Hipotesis penelitian ini menyatakan, diduga ada hubungan nyata bahwa perubahan harga saham di pasar modal telah dipengaruhi oleh faktor-faktor nilai pendapatan individual saham, nilai rata-rata pendapatan saham dari semua saham yang berada di bursa (portofolio pasar), nilai tingkat bunga deposito berjangka perbankan dan nilai risiko pasar saham (beta saham). Data sampel diambil dari 13 (tiga belas) perusahaan terpilih untuk 60 periode amatan (5 tahun), yang dimulai dari awal bulan Januari 1988 sampai dengan akhir bulan Desember 1992. Teknik uji hipotesis yang digunakan adalah metode regresi linear berganda dan seperangkat alat uji statistik lain yang berlaku. Hasil penelitian membuktikan bahwa faktor pendapatan individual saham (Ri) dan faktor risiko pasar saham ( {3) diperoleh hasil yang signifikan dan pengaruh yang cukup kuat terhadap perubahan harga saham yang diperdagangkan di Bursa Efek Jakarta, sedangkan faktor pendapatan portofolio pasar (R ) dan tingkat bunga deposito deposito perbankan (R ) ternyata tidak signif ikan pengaruhnya terhadap perubahan harga saham. Dari hasil penelitian ini memberikan petunjuk bahwa pasar modal Indonesia masih dipengaruhi oleh kondisi perekonomian, oleh karena itu pembinaannya harus lebih memperhatikan perkembangan ekonomi dan keadaan moneter nasional.

The value of stock as one way of investment by investors lies in the return expected and the risk involved, both of which will in turn affect stock prices. This research was conducted to investigate factors which affect changes in stock prices in the Indonesian Capital Market, especially at Jakarta Stock Exchange. The hypothesis of the research is that stock price changes in the Indonesian Capital Market are affected by the rate of stock return, the average rate of market return of stock in the Stock Exchange, the interest rate of timed deposit and stock market risk. Data for the research were obtained from thirteen firms observed for the period of sixty months (five years), from early January 1988Â¥to late December 1992. To test the hypothesis various testing techniques were used, including multiple linear regression and other statistical analyses. The findings of the research showed that the rate of stock return and stock market risk were significant factors and had comparatively great effects on stock price changes in the Indonesian Capital Market, while the rate of market return of stock and the interest rate of timed deposit (free-risk interest rate) did not significantly affect stock price changes. These findings indicated that the Indonesian Capital Market is affected by economic conditions. Therefore, maintenance of the Market should take into account economic growth and national monetary conditions.

Kata Kunci : stock retrun,resiko investasi saham,harga saham,resiko pasar saham


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.