IMPLEMENTASI SARBANES-OXLEY ACT (SOA) SECTION 404 PADA PT TELEKOMUNIKASI INDONESIA, TBK
Maharani, Amalia, Drs. Al. haryono Yusuf, M.B.A. Ak.
2007 | Skripsi | S1 AccountingSarbaness-Oxley Act (SOA) diterbitkan untuk memproteksi kepentingan investor dengan cara menciptakan tata kelola perusahaan yang baik (good corporate governance), full disclosure, dan akuntabilitas dalam perusahaan (Sarbanes dan Oxley, 2002). SOA khususnya section 404 mensyaratkan adanya laporan manajemen tahunan (annual management report) tentang pengendalian intern perusahaan atas pelaporan keuangan dan laporan manajemen tersebut merupakan subjek yang akan diaudit. Jadi, selain adanya laporan auditor yang dilampirkan dalam laporan keuangan, juga terdapat laporan manajemen tentang keefektifan pengendalian intern yang diimplementasikan dalam perusahaan untuk mendukung reliabilitas laporan keuangan. Penelitian ini menguji implementasi SOA section 404 pada PT Telkom, Tbk, karena PT Telkom, Tbk salah satu perusahaan Indonesia yang listing di bursa efek di Amerika Serikat (NYSE) dan hanya satu-satunya Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Indonesia yang terdaftar di NYSE sehingga PT Telkom harus patuh terhadap SOA section 404 seperti yang disyaratkan oleh SEC (Sarbanes Oxley Act, 2002). Penelitian dilakukan dengan membandingkan teori atau standar SOA Section 404 dengan praktik SOA Section 404 yang terjadi di PT Telkom, Tbk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT Telkom sudah melaksanakan ketentuan SOA section 404, antara lain: membangun dan memelihara Internal Control over Financial Report (ICOFR) perusahaan secara memadai dengan adanya Unit Pengelola SOA yang disebut Proyek Integrasi Internal Control (PIIC) yang mengintegrasikan rancangan dan pelaksanaan pengendalian dan prosedur pengungkapan untuk menjamin ketaatan perusahaan terhadap peraturan dan perundangan; sudah adanya kerangka kerja yang digunakan oleh manajemen untuk mengevaluasi keefektifan pengendalian intern yaitu COSO; sudah adanyapenilaian manajemen mengenai keefektifan ICOFR pada akhir tahun, termasuk pengungkapan kelemahan material mengenai ICOFR perusahaan yang teridentifikasi oleh manajemen pada saat dilakukan penilaian; dan sudah adanya laporan atestasi auditor eksternal terhadap penilaian manajemen tentang keefektifan ICOFR.
Sarbaness-Oxley Act (SOA) issued to protect of investor interest by creating good company management ( good corporate governance), full disclosure, and accountability in company (Sarbanes And Oxley, 2002). SOA especially section 404 require the existence of annual management report about internal control company of financial report and the management report represent the subject to be audit. Besides the existence of auditor report enclosed in financial statement, there were also management report about effectiveness of internal control which was implemented in company to support reliability of financial statement. This research was to test the implementation of SOA section 404 at PT Telkom, Tbk, because PT Telkom, one of Indonesian company which was listing in New York Stock Exchange (NYSE) and the only Badan Usaha Milik Negara (BUMN) in Indonesia enlisted in NYSE so that PT Telkom have to be adherence to SOA section 404 such as required by SEC (Sarbanes Oxley Act, 2002). Research conducted by comparing theory or standard of SOA Section 404 with practice SOA Section 404 that implemented in PT Telkom, Tbk.
The result of the research indicated that PT Telkom have implemented the rule of SOA section 404 are: develop and maintain Internal Control Over Financial Report (ICOFR) company adequately with the existence of SOA Organizing Unit called Proyek Integrasi Internal Control (PIIC) which integrated design, controlling and expression procedure to assure the company adherence on regulation and rules. The existence of framework used by management to evaluate the effectiveness of internal control was Committee of Sponsoring Organizations framework (COSO framework). The existence of management assessment of effectiveness ICOFR at the end of the year, include of material weakness disclosure of ICOFR company identified by management at the time of assessment was conducted. The existence of attestation report from external auditor to management assessment about effectiveness ICOFR. Keyword: Implementation of Sarbanes-Oxley Act ( SOA) Section 404, Sarbanes-Oxley Act ( SOA) Section 404, Internal Control Over Financial Report (ICOFR).
Kata Kunci : Implementasi Sarbanes-Oxley Act (SOA) section 404, Sarbanes-Oxley Act (SOA) section 404, ICOFR