Profil Candida Rongga Mulut Pada Penyandang Down Syndrome Di Sekolah Luar Biasa Negeri 1 Bantul Yogyakarta
DHANI INDRA PERMANA, drg.Bernadetta Esti Chrismawaty, M.kes., MDSc.; Dr.drg.Dewi Agustina, MDSc., MDSc.
2017 | Skripsi | S1 PENDIDIKAN DOKTER GIGIOral candidiasis merupakan infeksi jamur rongga mulut sebagai akibat dari infeksi oportunistik spesies candida. Profil candida adalah jenis dan proporsi candida yang ditemukan pada rongga mulut. Down syndrome adalah penyakit kelainan genetik akibat abnormalitas kromosom. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui jenis dan proporsi candida rongga mulut penyandang down syndrome, perbedaan profil candida antara penyandang down syndrome dengan anak sehat dan jumlah C.albicans pada penyandang down syndrome yang dibandingkan dengan anak sehat. Bahan penelitian ini adalah CHROMagar Candida. Responden berjumlah 9 orang pada masing-masing kelompok down syndrome dan anak sehat. Responden diperiksa keadaan rongga mulutnya menggunakan kuesioner WHO, pengukuran curah saliva menggunakan Modified Schirmer Test dan metode kumur untuk mendapatkan sampel candida. Sampel ditanam pada CHROMagar Candida dan inkubasi selama 48 jam (37oC). Data disajikan sebagai tabel dan grafik yang menunjukkan profil candida. Hasil penelitian menunjukkan jenis dan proporsi C.krusei lebih tinggi sebanyak 65% dibandingkan C.tropicalis, C.albicans dan spesies lainnya pada penyandang down syndrome, profil candida pada penyandang down syndrome berbeda dengan anak sehat, dan jumlah C.albicans pada penyandang down syndrome lebih tinggi dibandingkan anak sehat. Kesimpulan penelitian ini adalah jenis dan proporsi C.krusei lebih tinggi dibandingkan C.tropicalis, C.albicans dan spesies lainnya pada penyandang down syndrome, profil candida pada penyandang down syndrome berbeda dengan anak sehat, dan jumlah C.albicans pada penyandang down syndrome lebih tinggi dibandingkan anak sehat.
Oral candidiasis is a fungal infection of the oral cavity as a result of opportunistic infection of the candida species. Candida profile is the type and proportion of candida found in the oral cavity. Down syndrome is a genetic disorder caused by chromosomal abnormalities. The aim of this research is to know the type and proportion of candida of the oral cavity of people with down syndrome, the difference of candida profile between people with down syndrome and healthy children and C.albicans number of people with down syndrome compared with healthy children. The research material is CHROMagar Candida. Respondents numbered 9 people in each group of down syndrome and healthy children. Respondents examined the condition of their oral cavity using WHO questionnaires, salivary measurements using Modified Schirmer Test and mouthwash method to obtain candida samples. Samples were planted in CHROMagar Candida and incubated for 48 hours (37oC). The data are presented as tables and graphs showing the candida profile. The results showed that the type and proportion of C.krusei was higher by 65% than C.tropicalis, C.albicans and other species in people with down syndrome, candida profiles in people with down syndrome were different from healthy children, and the number of C.albicans in people with down syndrome higher than healthy children. The conclusions of this study are the type and proportion of C.krusei higher than C.tropicalis, C.albicans and other species in people with down syndrome, candida profiles in people with down syndrome are different from healthy children, and the number of C.albicans in people with down syndrome is higher than healthy children.
Kata Kunci : oral candidiasis, down syndrome, identifikasi candida, CHROMagar Candida