Laporkan Masalah

PENGARUH KONSENTRASI ASAM OLEANOLAT CENGKEH (Syzygium aromaticum) TERHADAP PERSENTASE PERLEKATAN Candida albicans (Kajian In Vitro)

MIRA HIDAYANTI, dry. Triana Wahyu {Jtami, MD.Sc., Ph.D; drg. Ruslin, M. Kes., Ph. D.

2017 | Skripsi | S1 PENDIDIKAN DOKTER GIGI

Kandidiasis oral merupakan penyakit jamur yang paling sering terjadi di dalam rongga mulut dan disebabkan oleh Candida albicans. Kemampuan C. albicans dalam melekat ke banyak jaringan dianggap sebagai tahap penting dalam proses infeksi. Asam oleanolat merupakan salah satu bahan aktif yang terdapat pada tanaman Cengkeh (Syzygium aromaticum). Asam oleanolat cengkeh (Syzygium aromaticum) memiliki kemampuan antifungi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi asam oleanolat cengkeh (Syzygium aromaticum) terhadap perlekatan C. albicans secara in vitro. Terdapat 5 kelompok perlakuan dalam penelitian ini, yaitu kontrol negatif (PEG 400), kontrol positif (chlorhexidine gluconate 0,2%), asam oleanolat konsentrasi 2,5x10-6 mg/ml, 5x10-6 mg/ml, dan 1x10-5 mg/ml. Tabung reaksi berisi kaldu BHI dengan kloramfenikol, suspensi C. albicans, dan larutan uji masingmasing kelompok. Seluruh sampel diinkubasi selama 24 jam pada suhu 370C dengan kemiringan tabung reaksi 300. Perlekatan C. albicans pada permukaan dinding tabung reaksi diukur dengan spektrofotometri untuk melihat optical density sel yang melekat dan tidak melekat. Nilai optical density dari hasil pengukuran dikonversikan ke dalam persentase perlekatan C. albicans. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penurunan persentase perlekatan C. albicans terjadi karena adanya penurunan aktivitas enzim (GlcN-6-P) synthase mengakibatkan berkurangnya sekresi mannoprotein. Hasil uji one-way ANOVA menunjukkan adanya perbedaan rerata persentase perlekatan C. albicans (p<0,05). Hasil uji Post-Hoc LSD menunjukkan adanya perbedaan rerata persentase antar kelompok yang signifikan (p<0,05). Kesimpulan penelitian ini adalah asam oleanolat memiliki kemampuan menghambat perlekatan C. albicans secara in vitro.

Oral candidiasis is the most common fungal disease in oral cavity and is caused by Candida albicans. The ability adherence of C. albicans to many tissues is considered an important staged in the infection process. Oleanolic acid is the active compound contained in cloves (Syzygium aromaticum). Oleanolic acid (Syzygium aromaticum) has antifungal properties. The aim of this study to determine effect oleanolic acid (Syzygium aromaticum) concentration towards adherence percentage of C. albicans in vitro. There were five treatment groups in this study: negative control (PEG 400), positive control (chlorhexidine gluconate 0,2%), oleanolic acid concentration 2.5x10-6 mg/ml, 5.10-6 mg/ml, and 1.10-5 mg/ml. The test tubes containing BHI broth with chloramphenicol, suspension of C. albicans, and test solution of each group. All samples was incubated for 24 hours at 370C with an angle 300. Adhesion of C. albicans on the surface of the test tube wall were measured by spectrophotometry to get optical density of adherence cells and non-adherence cells. Optical density of measurement converted into a percentage of C. albicans adherence. The results showed that decrease in percentage adherence of C. albicans occurred due to decrease enyzme activity (GIcN-6-P) synthase resulted in decrease secretion of mannoprotein. One-way ANOVA test showed differences mean percentage of C. albicans adhesion (p<0,05). Post-hoc LSD test showed mean percentage difference between groups was significant (p<0,05). The conclusion of this study is oleanolic acid (Syzygium aromaticum) had ability to inhibit adhesion of C. albicans in vitro.

Kata Kunci : Candida albicans, oleanolic acid, cloves (Syzygium aromaticum), adhesion, glass surface

  1. S1-2017-311482-abstract.pdf  
  2. S1-2017-311482-bibliography.pdf  
  3. S1-2017-311482-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2017-311482-title.pdf