Government Relations dalam Industri Televisi : (Studi kasus Peran Public Relations Trans TV dengan Badan Regulasi Independen Komisi Penyiawan Indonesia ).
OKTAYIYASMINE, Happyta Queenamilza, I Gusti Ngurah Putra
2013 | Skripsi | Ilmu KomunikasiABSTRAK Penelitian ini dilatarbelakangi dari perkembangan industri penyiaran televisi di Indonesia yang memaksa para stasiun televisi untuk bersaing mendapatkan perhatian dari penonton. Salah satu senjata yang digunakan ialah dengan memberikan program acara yang menarik dan disukai penonton. Namun saking fokusnya dengan konten, stasiun televisi kadang kurang mengindahkan aturan yang telah ditetapkan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI). Hingga akhirnya banyak pula stasiun televisi yang kerap mendapatkan teguran dari KPI, termasuk stasiun televisi Trans TV. Hal ini tentunya menjadi kekhawatiran tersendiri bagi Trans TV terkait dengan citra dan eksistensi yang sedang dibangunnya. Salah satu cara untuk membantu mengatasi permasalahan yang ada dengan KPI dibuatlah kegiatan government relations dengan KPI yang dilaksanakan oleh Public Relations Trans TV. Hal inilah yang menjadi objek dari penelitian ini. Sedangkan fokus penelitian berbatas pada peran PR selaku pelaksana kegiatan government relations ini. Metode penelitian yang digunakan ialah studi kasus terhadap peran PR Trans TV dalam pelaksanaan government relations dengan harapan agar peneliti lebih mudah dalam menguraikan permasalahan yang diangkat. Selain itu dengan penjelasan yang runtut akan membuat penelitian ini semakin lengkap. Sedangkan untuk pengumpulan datanya didapat dengan wawancara, observasi, dan studi pustaka. Berdasarkan hasil penelitian, PR Trans TV telah melaksanakan keempat perannya yang meliputi expert presciber, communication facilitator, dan problem solving process facilitator. Namun yang perlu digarisbawahi adalah dalam menjalankan peranannya, PR Trans TV dinilai kurang maksimal. Hal ini dibuktikan dengan masih banyaknya pelanggaran yang dilakukan Trans TV meskipun sudah dilaksanakan kegiatan government relations. Penelitian ini disusun dengan harapan agar menjadi referensi bagi kajian government relations dalam industri televisi oleh public relations di masa mendatang.
Kata Kunci : Public Relations