Laporkan Masalah

Media Relations pada Lembaga Kepolisian : Studi Kasus Aktivitas Media Relations Sub Bagian Humas Kepolisian Resor Kota Besar Semarang dalam Menjalankan Konsep Third-Party Endorsement.

SETYASTUTI, Madya Putri, I Gusti Ngurah Putra

2013 | Skripsi | Ilmu Komunikasi

INTISARI Pada tahun 2009-2014, Rencana Strategis (Renstra) Polri berfokus pada aspek partnership dan networking building sebagai bagian dari strategi jangka panjang atau Grand Strategy Polri 2005 - 2025. Pada periode tersebut, Polri mengedepankan segala aktivitas yang berfungsi untuk membangun hubungan baik dengan dua mitra utamanya, yaitu masyarakat dan media. Pembangunan serta penguatan kemitraan ini dikuatkan dengan disahkannya UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik (UU KIP). Peraturan ini membuat Polri wajib untuk mengelola dan memberikan informasi publik menurut ketentuan perundang-undangan sebagai bentuk pelayanan terhadap publik. Bicara mengenai informasi, tidak akan lepas dari peran dan fungsi media, terutama media massa. Sebagai saluran utama informasi dari individu atau institusi kepada masyarakat, maka media massa adalah salah satu pihak yang bertanggungjawab atas opini publik terhadap satu fenomena maupun citra satu individu atau sebuah institusi. Sifat tugas Polri yang selalu bersentuhan dengan hampir semua sisi kehidupan masyarakat menjadikan Polri tidak pernah lepas dari sorotan media. Kemunculan berbagai berita media massa yang tidak berimbang dapat menimbulkan bias terhadap substansi kasus atau masalah yang menjadi objek pemberitaan. Menanggapi hal ini, Polri memandang perlunya mengelola hubungan dengan media dan wartawan melalui humas yang kini fungsi tersebut dimiliki oleh Polri hingga tingkat Polres dan Polsek. Di Polrestabes Semarang, aktivitas hubungan media menjadi tugas dan tanggung jawab Sub Bagian Humas yang bekerja di bawah koordinasi Bagian Operasional Polrestabes Semarang. Sub Bagian Humas di Polrestabes sendiri baru resmi berfungsi pada bulan Oktober 2010. Penelitian ini mengungkap sejauh mana Sub Bagian Humas Polrestabes Semarang menjalankan konsep third-party endorsement dalam praktek-praktek hubungan media yang selama ini dilakukan. Pengelolaan hubungan dengan media dengan menjalankan konsep third-party endorsement bertujuan untuk mendapatkan porsi pemberitaan yang berimbang di media massa. Salah satu bentuk adanya pemberitaan yang berimbang adalah dengan mencantumkan konfirmasi dari anggota maupun pejabat kepolisian yang berkapasitas memberikan keterangan atas suatu kasus. Pesan yang disampaikan atas dasar third-party endorsement dipercaya akan dipandang lebih kredibel oleh khalayak daripada pesan periklanan ataupun pesan publisitas biasa.

Kata Kunci : Hubungan Masyarakat; Publik Relations


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.