Laporkan Masalah

PEMETAAN TOPOGRAFI SKALA 1:500 MENGGUNAKAN METODE TERESTRIS DUSUN DEGAN 1 RT 07 RW 49, DESA BANJARARUM, KECAMATAN KALIBAWANG, KABUPATEN KULON PROGO, PROVINSI D.I YOGYAKARTA

EFENDI DWI P I, Dr. Bilal Ma'ruf, S.T., M.T.

2017 | Tugas Akhir | D3 TEKNIK GEOMATIKA SV

INTISARI Pembuatan peta Topografi dengan skala besar sangat diperlukan dalam peningkatan perkembangan pembangunan pada suatu daerah karena memiliki tingkat ketelitian yang tinggi. Pemetaan situasi dikerjakan dengan menggunakan metode tersestris dengan menggunakan alat ukur Total Station dan Waterpass. Pengukuran diawali dengan melakukan survei pendahuluan dan pemasangan titik poligon yang telah direncanakan, pengukuran Kerangka Kontrol Horizontal (KKH) dan Kerangka Kontrol Vertikal (KKV) poligon perapatan, serta melakukan pengukuran semua obyek detail berupa detail planimetris maupun detail tinggi yang dapat tergambar pada peta skala 1:500. Data hasil pengukuran diolah menjadi koordinat X,Y, dan Z yang kemudian digambarkan pada peta baik secara manual yaitu peta manuskrip maupun secara digital yaitu peta digital. Hasil akhir dari kegiatan pemetaan ini yaitu menghasilkan peta situasi dengan skala 1:500 yang mencakup semua detail planimetris dan detail tinggi sehingga dapat mempresentasikan keadaan yang sebenarnya dilapangan yang berlokasi pada Dusun Degan I RT 07 RW 49 , Desa Banjararum, Kecamatan Kalibawang, Kabupaten Kulon Progo, Provinsi D.I. Yogyakarta.

ABSTRACK Production of Situation Map with large scale is needed in imporving development development in a region because it has a high level of accuracy. This situation mapping has been done with errestrial method used Total station and Water Pass. The process of measurment begins preliminary survey, planning, and installation of major control point, measurment Horizontal Control Network and Vertical Control Network of minor control point, and measuring all detail object of planimetric detail and high detail that can be drawn on a map with scale 1 : 500. Result of data be processed which has X, Y, Z coordinate then plotted on a map, either manually and manuscripts maps and digitally the digital map. Result of this activity is map situation with scale 1 : 500 that includes all the details planimetris and high detail so that it can present the actual situation in the field located in Degan I Village RT 07 RW 49, Banjararum Village, Kalibawang District, Kulon Progo Regency, Spesial Region of Yogyakarta Province.

Kata Kunci : KKH, KKV, Detail , Planimetis

  1. D3-2017-368359-abstract.pdf  
  2. D3-2017-368359-bibliography.pdf  
  3. D3-2017-368359-tableofcontent.pdf  
  4. D3-2017-368359-title.pdf