Laporkan Masalah

KOMPOSISI TUMBUHAN DAN PERSEBARAN POHON DI HUTAN PANTAI NGOBARAN, KAWASAN OBYEK WISATA ALAM GUNUNGKIDUL

ARDATHA LATIASNA J, Dr. Dwi T. Adriyanti, M.P.

2017 | Tugas Akhir | D3 PENGELOLAAN HUTAN SV

Hutan pantai adalah hutan yang tumbuh dan berkembang di pesisir pantai, tidak dipengaruhi oleh iklim dan berada di atas garis pasang tertinggi. Di daerah seperti ini pada umumnya jarang tergenang oleh air laut, namun sering terjadi atau terkena angin kencang dengan hembusan garam. Hutan pantai terdiri dari vegetasi pohon dan tumbuhan bawah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komposisi jenis tumbuhan penyusun hutan pantai, dan pola persebaran vegetasi di hutan pantai. Metode pengambilan data di lapangan dilakukan dengan membuat petak ukur sebanyak 6 buah dengan ukuran 20 m x 20 m. Pengambilan data dilakukan dengan mengidentifikasi jenis vegetasi pohon dan tumbuhan bawah. Analisis data dilakukan dengan menghitung INP pohon dan mencari pola distribusi spasialnya dengan menggunakan indeks dispersi dan chi-square. Hasil penelitian menunjukkan terdapat 12 jenis yang tergolong dalam 12 famili; terdiri dari 6 pohon dan 6 herba. Jenis yang mendominasi adalah Cemara udang dengan nilai INP sebesar103,39%, kemudian Waru dengan nilai INP sebesar 87,49%, Kelapa dengan nilai INP sebesar 43,29%, Nyamplung dengan nilai INP sebesar 37,44%, Kamboja dengan nilai INP sebesar 16,91%, dan Talok dengan nilai INP sebesar 11,48%. Vegetasi pohon di Pantai Ngobaran memiliki pola distribusi acak dimana tidak ada jarak tanam maupun pola tanam yang teratur.

Coastal forests are forests that grow and flourish on the coast, not influenced by climate and are above the highest tide. In areas like this are generally rarely stagnant by sea water, but often occurs or exposed to strong winds with salt blowing. The coastal forest consists of vegetation trees and cover crops. This study aims to determine the composition of species of constituents of coastal forests, and patterns of vegetation spread in coastal forests. Methods of data retrieval in the field is done by making plot measuring 6 pieces with size 20 m x 20 m. The data were collected by identifying the vegetation types of trees and plants. Data analysis was done by calculating INP tree and looking for spatial distribution pattern by using dispersion index and chisquare. The results showed there were 12 species belonging to 12 families; Consisting of 6 trees and 6 herbs. The dominant species are Casuarina equisetifolia with INP value of 103,39%, thenHibiscus tiliaceus with INP value 87,49%, Cocos nuciferawith INP value 43,29%, Terminalia catappa with INP value 37,44%, Plumeria acuminata with INP value equal to 16.91%, and Muntingia calabura with an INP value of 11.48%. vegetation of trees in Ngobaran Beach has a random distribution pattern where there is no spacing or regular cropping pattern.

Kata Kunci : Hutan Pantai, Vegetasi, Komposisi, Pola distribusi.

  1. D3-2017-368896-abstract.pdf  
  2. D3-2017-368896-bibliography.pdf  
  3. D3-2017-368896-tableofcontent.pdf  
  4. D3-2017-368896-title.pdf