ESTIMASI TARIF NILAI SEWA BARANG MILIK DAERAH (STUDI PADA GEDUNG PONTIANAK CONVENTION CENTRE)
ANNISA RAHIMA, Prof. Dr. Iswardono Sardjono Permono, M.A.
2017 | Tesis | S2 Ekonomika PembangunanPenelitian ini bertujuan untuk menentukan nilai pasar aset dan nilai sewa sebuah aset milik daerah yakni yang berupa gedung Pontianak Convention Centre milik Pemerintah Kota Pontianak. Dalam menentukan nilai pasar aset digunakan pendekatan biaya, sedangkan dalam menentukan nilai sewa asetnya menggunakan dua pendekatan yaitu berdasarkan Permendagri Nomor 19 Tahun 2016 dan pendekatan perbandingan survei sewa pasar. Hasil dari penelitian ini diperoleh bahwa estimasi nilai pasar aset yang dihitung dengan menggunakan pendekatan biaya sebesar Rp162.876.344.240 yang terdiri dari nilai pasar tanah dan nilai bangunan masing-masing sebesar Rp129.265.880.419 dan Rp33.610.463.821. Untuk nilai sewa gedung yang dihitung berdasarkan Permendagri Nomor 19 Tahun 2016 sebesar Rp28.652.224 per hari. Adapun besaran nilai sewa per lantai gedung Pontianak Convention Center sebesar Rp18.623.946 per hari untuk lantai 1 dan untuk lantai 4 sebesar Rp10.028.279 per hari.. Selanjutnya nilai sewa yang dihitung menggunakan pendekatan perbandingan survei sewa pasar diperoleh bahwa nilai sewa untuk lantai 1 gedung Pontianak Convention Centre sebesar Rp17.487.719 per hari.
The aim of this research is to determine the market value and rent rate of the regional asset in Kalimantan Barat, an convention building named Pontianak Convention Centre. This study uses cost approach to determine the market value of the asset, whereas in determining the rent rate of Pontianak Convention Centre,researcher uses two approaches those are Permendagri Nomor 19 Tahun 2016 and sales comparison approach. By using cost approach, this study finds the asset market value is Rp162.876.344.240, consisting: Rp129.265.880.419 for the land market value and Rp33.610.463.821 for the new construction cost of Pontianak Convention Centre. Meanwhile, by using Permendagri Nomor 19 Tahun 2016, the rent rate of Pontianak Convention Centre is Rp28.652.224 per day. The plenary hall rent rate is Rp18.623.946 per day and the rent rate of the fourth floor is Rp10.028.279 per day Lastly, by using market sales comparion approach, the plenary hall rent rate is Rp17.487.719 per day.
Kata Kunci : Nilai Tarif Sewa, Pendekatan Biaya, Permendagri Nomor 19 Tahun 2016, Pendekatan Perbandingan Survei Sewa Pasar