Faktor-faktor Penentu Kesuksesan Proyek: Studi pada Pelaksanaan Festival Film di Indonesia
SILVIA INDAH RINI, Nurul Indarti, Sivilekonom, Merch. Cand., Ph.D.
2017 | Tesis | S2 SAINS MANAJEMENFestival film merupakan salah satu bentuk apresiasi terhadap karya film. Apresiasi tersebut sebagai wujud penghargaan atas kerja keras untuk seluruh awak pembuat film dan pemerannya, sehingga kesuksesan pelaksanaan suatu festival dianggap sebagai suatu yang penting. Penelitian ini mengidentifikasikan kriteria sukses sebuah festival film dan faktor-faktor apa sajakah yang menentukan kesuksesan sebuah festival film di Indonesia. Penelitian ini menggunakan perspektif teori pendekatan berbasis sumberdaya. Penelitian ini berhasil mengeksplorasi 13 (tiga belas) kriteria sukses proyek festival film di Indonesia. Untuk faktor-faktor penentu kesuksesan proyek festival film, diidentifikasikan sebanyak 7 faktor untuk faktor-faktor non finansial dan 3 faktor-faktor finansial. Faktor-faktor finansial meliputi: 1) program acara festival, 2) manajemen/pengelolaan festival, 3) promosi dan publikasi festival, 4) kredibilitas penyelenggara festival, 5) strategi festival, 6) reputasi festival dan 7) tempat penyeleggaraan festival. Untuk faktor-faktor finansial meliputi: 1) jumlah dana, modal dan aset festival, 2) jumlah sponsor, dan 3) kredibilitas sponsor. Dari kesepuluh faktor tersebut faktor terpenting yaitu: 1) program acara festival, 2) manajemen festival, dan 3) promosi dan publikasi festival.
Film festival is one of the appreciations of the work of film. The appreciation is a reward for the hard work of the entire crew of film-makers and cast, so that the success of a festival is merely important. This study identifies the criteria and factors that determine the success of film festival in Indonesia. The perspective of the research uses resource-based approach. This study successfully explores the 13 success criteria of film festival in Indonesia. To determinant of the success of the film festival project, it has identified there are seven for non-financial factors and 3 factors financially. Financial factors include: 1) the program of the festival, 2) management / festival management, 3) promotion and publicity of the festival, 4) the credibility of the organizers of the festival, 5) strategies of festival, 6) the reputation of the festival and 7) place or venue of the festival. For financial factors include: 1) the amount of funds, capital and asset of festival, 2) the number of sponsors, and 3) the credibility of the sponsor. Of the ten factors are most important factors are: 1) the program of the festival, 2) management of the festival, and 3) promotion and publicity the festival. Keywords: film festival, success criteria, the determinants of success
Kata Kunci : Festival film, Kriteria sukses, Faktor-faktor Penentu Kesuksesan, film festival, success criteria, the determinants of success