Laporkan Masalah

Strategi Pemasaran Desa Wisata Brayut, Desa Pandowoharjo, Kabupaten Sleman.

DAVID MARULIE, Prof.Dr. Marsono, S.U.;Dr. Wiwik Sushartami

2017 | Skripsi | S1 PARIWISATA

Penelitian ini bertujuan untuk menganilisis dan mengamati (1) kegiatan pemasaran apa saja yang telah dilakukan oleh pengurus DWB (Desa Wisata Brayut), (2) kendala yang dihadapi dalam melakukan kegiatan pemasaran DWB,dan (3) Solusi untuk mengatasi kendala tersebut. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah analisis SWOT (strenght, Weaknesses, Opportunities, Threats) dan bauran pemasaran (marketing mix). Hasil dari penelitian ini adalah: (1)Pengurus desa wisata Brayut belum melakukan kegiatan pemasaran dengan maksimal. (2)Kendala yang dihadapi pengurus dalam melakukan kegiatan pemasaran ialah keterbatasan anggota,dan perencanaan. (3)Berdasarkan analisis matriks SWOT dihasilkan strategi pemasaran guna menanggulangi kendala pemasaran, dan meningkatkan kegiatan pemasaran.

This study aims to analize and observe (1) variety of marketing activities that has been done by DWB(Desa Wisata Brayut) operators, (2)obstacles that operators faced to runs marketing activities, and (3)solution to resolve those marketing obstacles. This research is a qualitative research. This research analysis method is SWOT analysis(strenght, Weaknesses, Opportunities, Threats), and marketing mix. The result of this research is: (1)DWB operators haven't did the marketing activities maximal. (2)Obstacles that the operators faced is about the operator number, and lack of planing. (3)Based on the matriks SWOT this research bear marketing strategy to resolve the marketing obstacles and to increase marketing activities.

Kata Kunci : Pariwisata, Desa Wisata Brayut, Strategi pemasaran