Laporkan Masalah

PEMODELAN VOLUME BATANG BEBAS CABANG POHON BERDIRI JATI PLUS PERHUTANI ASAL KEBUN BENIH KLON PADA UMUR 6 SAMPAI 14 TAHUN

HANIF AL RIDHO, Dr. Ir. Ronggo Sadono

2017 | Skripsi | S1 KEHUTANAN

Jati Plus Perhutani (JPP) adalah genetik unggul yang diperoleh dari program pemuliaan pohon. Penanaman Jati Plus Perhutani asal Kebun Benih Klon (KBK) dimulai sejak tahun 2002. Penyediaan informasi tentang volume tegakan diperlukan untuk mengetahui keberhasilan tanaman JPP asal KBK. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh model penduga volume batang bebas cabang untuk jenis JPP asal KBK umur 6 sampai 14 tahun. Penelitian ini dilakukan di KPH Madiun, KPH Ngawi, dan KPH Saradan. Pengukuran dilakukan terhadap 30 sampel pohon dominan pada petak yang memiliki pertumbuhan baik dan akses yang mudah. Pengambilan sampel petak terbagi menjadi dua yaitu petak untuk pemodelan dan validasi. Parameter yang diukur adalah tinggi pohon, tinggi batang bebas cabang, diameter tonggak, diameter setinggi dada dan pengukuran diameter setiap panjang seksi dua meter sampai tinggi batang bebas cabang. Rumus Smallian diaplikasikan untuk mendapatkan volume batang bebas cabang sebagai variabel terikat dan umur sebagai variabel bebas. Analisis regresi dengan curve estimation digunakan untuk penyusunan model. Penerimaan model didasarkan atas nilai R2 yang tinggi, standar error yang rendah, signifikan uji F dan uji t. Validasi model dilakukan untuk mengetahui tingkat ketepatan suatu model pendugaan dengan menghitung nilai Root Mean Square Error (RMSE). Hasil menunjukkan bahwa model S memberikan hasil terbaik. Model dinyatakan dengan persamaan Vbc = e (-1,118 + (-12,804 /umur)). Nilai koefisien determinasi dan nilai Standart error of the estimate masing-masing yaitu 0,604 dan 0,020. Dalam validasi model didapatkan nilai RMSE yaitu 0,0261 m3. Hal ini menunjukkan bahwa model persamaan S layak digunakan untuk model penduga volume batang bebas cabang JPP asal KBK

Perhutanis Teak Plus is superior genetic obtained from tree breeding programs. Perhutanis Teak Plus from Clonal Seed Orchads was planted since 2002. Provision of information about stand volume is important for monitoring and evaluation the success of teak plantation. This research aimed to predict clear bole volume of standing Perhutanis Teak Plus from Clonal Seed Orchards aged 6 to 14 years. The research was conducted in Madiun forest district, Ngawi forest district and Saradan forest district. Tree samples were 30 dominant trees selected from good performing growth and easy access compartments. Measured parameters were tree height, height at crown base, stump diameter, diameter breast height and diameter at each two meters section up to clear bole height. Data were divided into two sets, for modeling and validation. Smallian formula was applied to obtain clear bole volume as dependent and age as independent variable. Curve estimation on regression analysis was used to select three candidates model. The propose model was evaluated based on the high coefficient of determination, low value of standard error of the estimate, significant F test and t test. The selected model was validated based on the low value of Root Mean Square Error (RMSE). The results showed that the S model was the best. The model was expressed Vcb = e (-1.118 + (-12.804 /Age)). The coeffisien of determination and standard error of the estimate values were 0.604 and 0.020 respectivelly. The obtained value of RMSE was 0.0261 m3. The S model was applicabele to predict clear bole volume of standing Perhutanis Teak Plus from Clonal Seed Orchards

Kata Kunci : Jati Plus Perhutani, Kebun Benih Klon, Pemodelan Volume, Pohon Dominan, Validasi model