Laporkan Masalah

MODEL TAJUK POHON BERDIRI JATI PLUS PERHUTANI ASAL KEBUN BENIH KLON UMUR 6 SAMPAI 13 TAHUN DI KPH NGAWI

RIANSYAH FATHONI, Dr.Ir.Ronggo Sadono

2016 | Skripsi | S1 KEHUTANAN

Tajuk pohon adalah bagian pohon yang mendukung proses fisiologis pohon. Tajuk pohon tersusun atas kumpulan ranting, cabang dan daun pada bagian atas pohon. Tajuk terkena cahaya merupakan bagian tajuk di bagian atas tajuk pohon, bagian ini aktif melakukan fotosintesis apabila terkena cahaya. Tajuk terkena cahaya menggambarkan kebutuhan ruang tumbuh dari pohon. Informasi tentang model tajuk adalah indikator optimalnya pertumbuhan pohon dan dasar penentuan perlakuan silvikultur yang dilakukan untuk mendukung produktifitas tegakan. Penelitian ini bertujuan memodelkan bentuk tajuk terken cahaya pada JPP asal KBK umur 6 sampai 13 tahun di KPH Ngawi. Pengambilan data dilakukan dengan melakukan pemilihan petak berdasarkan porsentase keberhasilan tanam dan kemudahan aksesibilitas kemudian diambil sampel sebanyak tiga puluh pohon dominan dalam satu petak yang dipilih sebagai sampel. Jumlah petak proses pengolahan data sebanyak 39 petak yang meliputi umur tanaman 6, 7, 8, 9, 10, 11, 12, dan 13 tahun. Penggambaran model paraboloid pada tajuk terkena cahaya. Nilai volume tajuk terkena cahaya tiap petak dihitung dengan rumus kalkulus yaitu integral dari persamaan bentuk parabolanya dan rumus geometri sebagai kontrol. Pengujian kriteria penerimaan model penduga tajuk pohon dengan uji f, uji t, nilai R2, nilai Radj2 dan standart error of the estimate. Hasil penelitian didapatkan bahwa model penduga langsung tajuk JPP asal KBK umur 6 sampai 13 tahun di KPH Ngawi tidak memenuhi kriteria model yang baik karena dalam uji f nilai signifikansi lebih dari 0,01 sehingga dibentuk model penduga variabel penbentuknya. Tinggi pohon=2,71828 pangkat 2,188+0,03xumur dengan nilai R2 sebesar 0,49, Tinggi pangkal tajuk=2,71828 pangkat 2,261+5,704/umur dengan nilai R2 sebesar 0,47, Tinggi pada radius tajuk=2,71828pangkat 1,66+0,037xumur dengan nilai R2 sebesar 0,24, dan untuk jari-jari tajuk digunakan rata-rata nilainya karena secara model tidak memenuhi kriteria model yang baik akrena nilai signifikansi uji f lebih dari 0,01

Tree crown is part of the tree which supports the physiological processes of tree. Tree crown describes the growing space requirement from the tree. Live crown was crown section at top of the tree. Observation of this liive crown dynamics through crown volume is important to formulate appropriate silvicultural treatment. This study aimed to formulate the form model of live crown for Perhutani teak plus from clonal seed orchard aged 6 to 13 years at KPH Ngawi. This research was conducted in selected compartment based on good growth criteria. Tree samples were 30 dominant tree from each selected compartment. Live crown was modeled by paraboloid model. Live crown volume was calculated in calculus methods by integrating crown simulated model. Live crown section volume was also calculated by geometrical paraboloid formula as comparation. Live crown was modelled by regresion analysis with curve estimation method. The best model was selected based on the value of coefficient of determination (R2), adjusted R2, Standard Error of the Estimate (SEE), F-test, and T-test. The result showed that live crown volume calculated by calculus method was closed to geometry method. Live crown volume could not be predicted, then there was no significant model by curve estimation method. Therefore the live crown was constructed by its dimension, length of live crown and crown radius. Length of live crown was predicted with Growth model:Crown height=2,71828 quadrat 2,188+0,03xage with coefficient of determination 0.49 and height at crown radius was predicted with Growth model:height at crown radius =2,71828quadrat 1,66+0,037xage with coefficient of determination 0.24. Empiric average value was used for crown radius because non of model by curve estimation was significant.

Kata Kunci : perhutanis teak plus, clonal seed orchard, tree crown modelling, live crown volume modelling, growing space requirement

  1. S1-2016-330442-abstract.pdf  
  2. S1-2016-330442-bibliography.pdf  
  3. S1-2016-330442-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2016-330442-title.pdf