PENGGUNAAN BAHAN PENGAWET EKSTRAK DAUN KECUBUNG UNTUK PENGAWETAN KAYU WADANG (Pterospermum sp.) UNTUK MENCEGAH SERANGAN RAYAP KAYU KERING (Cryptotermes cynocephalus Light).
RISKI HIDAYATI, Agus Ngadianto, S.Hut.,M.Sc.
2016 | Tugas Akhir | D3 PENGELOLAAN HUTAN SVSeiring banyaknya penggunaan kayu dan semakin tingginya minat masyarakat akan produk olahan kayu membuat hasil hutan semakin mengalami penurunan. Kondisi yang terjadi harus diantisipasi dengan penggunaan kayu kualitas yang rendah. Kayu wadang merupakan salah satu kayu dengan kualitas rendah dan sering dijumpai di hutan rakyat. Kayu wadang memiliki kelas kuat III. Oleh karena itu untuk meningkatkan kualitas kayu wadang maka perlu dilakukan usaha pengawetan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas daun kecubung pada pengawetan kayu wadang dengan metode rendaman dingin untuk mencegah serangan rayap kayu kering Cryptotermes cynochepalus Light. Kayu yang digunakan dalam penelitian ini adalah kayu serta bahan formula yang digunakan adalah ekstrak daun kecubung. Pengawetan dilakukan dengan pelarut air pada taraf formula 150 gram:1000 ml air, 300 gram:1000 ml air, 450 gram:1000 ml air. Contoh uji direndam pada larutan bahan pengawet dengan rendaman dingin selama 1 hari, 2 hari dan 3 hari. Selanjutnya contoh uji yang telah diawetkan diukur nilai absorbsi dan retensinya, kemudian dipasang tabung dengan diameter ± 3 cm dan tinggi ± 5 cm serta diserangkan pada rayap kayu kering. Setiap tabung berisi 50 ekor rayap kayu kering, penyerangan dilakukan selama 30 hari untuk mengetahui nilai mortalitas rayap, pengurangan berat dan derajat kerusakan serta mengetahui keefektifan bahan pengawet. Hasil penelitian menunjukkan bahwa interaksi antara formula bahan pengawet alami ekstrak daun kecubung tidak berpengaruh nyata pada setiap parameter penelitian. Pada penelitian ini interaksi formula bahan pengawet 450 gram:1000 ml air dan lama perendaman 2 hari pada penelitian ini dirasa efektif untuk melindungi melindungi kayu wadang terhadap serangan rayap kayu kering. Dimana memberikan hasil terbaik berupa nilai absorbsi sebesar 84,214 kg/m3, nilai retensi aktual sebesar 1,576 kg/m3, nilai mortalitas rayap sebesar 92,67%, nilai pengurangan berat sebesar 0,129 gram, dan nilai derajat kerusakan sebesar 21.995%.
In line with the high use of wood and increasing community interest towards wood products, the forest products gradually decrease. The condition taking place should be anticipated by the use of low quality wood. Wadang wood is one of those having low quality and commonly found in community forests. Wadang wood has a strong class III. Thereby, in order to improve the quality of wadang wood, preservation efforts are needed. The objective of this research was to determine the effectiveness of amethyst leaves on wadang wood preservation with cold submersion method for preventing dry wood termite attack Cryptotermes cynocephalus Light. The wood used in this research was wood, and the formula material used is amethyst leaves extract. The preservation was carried out with the water solvent formula level of 150 grams: 1000 ml of water, 300 grams: 1000 ml of water, 450 grams: 1000 ml of water. Samples were immersed in preservative solution with cold submersion for 1 day, 2 days and 3 days. Furthermore, the preserved test sample was measured for its absorption and retention. A tube was installed with a diameter of ± 3 cm and a height of ± 5 cm and was set on dry wood termites. Each tube contains 50 dry wood termites. The attack was conducted for 30 days in order to determine the value of termite mortality, reduced weight and the degree of damage as well as to determine the effectiveness of the preservatives. The result indicates that the interaction between the formulas of natural preservatives in the form of amethyst leaves extract does not significantly affect any research parameter. In the present research, the interaction of preservative formula of 450 grams: 1000 ml of water and 2 days submersion time is considered effective to protect wadang wood against dry wood termite attack, in which it provides the best results in the form of absorption value at 84,214 kg/ m3, actual retention value at 1,576 kg/ m3, termite mortality value at 92,67%, reduced weight at 0,129 gram, and the degree of damage at 21,995%.
Kata Kunci : Kata kunci : Kayu wadang, ekstrak daun kecubung, formula, lama perendaman rayap kayu kering