Laporkan Masalah

PENGGUNAAN BAHASA DALAM MASYARAKAT MANDHALUNGAN DI DESA SELOGUDIG WETAN DAN SELOGUDIG KULON, KECAMATAN PAJARAKAN, KABUPATEN PROBOLINGGO

IMAM QALYUBI, SS.,M.HUM., Prof. Dr. Bambang Purwanto, MA.

2015 | Disertasi | S3 Linguistik

Penelitian penggunaan bahasa dalam masyarakat Mandhalungan di desa Selogudig Wetan dan Selogudig Kulon, kecamatan Pajarakan, kabupaten Probolinggo ini diawali dengan menampilkan kilasan struktur Variasi Bahasa Jawa Selogudig (VBJS). Tahapan selanjutnya mendeskripsikan dan mengidentifikasi penggunaan bahasa, alih kode dan faktor-faktor yang melatarbelakangi sebuah peristiwa tutur di dalam Masyarakat Mandhalungan di desa Selogudig Wetan, dan Selogudig Kulon, kecamatan Pajarakan, kabupaten Probolinggo. Metode yang digunakan adalah metode etnografi komunikasi sebagaimana yang digagas oleh Hymes (1972a) dengan delapan komponen tutur yang diakronimkan sebagai SPEAKING. Dari hasil pembahasan secara keseluruhan dalam penelitian ini dapat dikemukakan sebagai berikut: Pada tataran fonologis VBJS memiliki 6 fonem vokal dan 21 fonem konsonan. Pada tataran morfologi dalam VBJS terdapat penggunaan prefiks {a-}, prefiks {e-}, konfiks {e-/(-i) (-ne) (-ni) dan dua klitik, yaitu proklitik VBJS /jə/ ‟lho‟ VBJS /bəh/ ‟lho‟ VBJS /ma/ atau /me/‟kok‟dan enklitik seperti; VBJS /ct/ „memang‟, VBJS /rah/ „lho‟ VBJS /koh/ ‟lho‟ VBJS /ḍa/ „bukan/tidak‟. Selain itu VBJS juga terdapat bentuk pengulangan dwiwasana dan pengulangan suku kata akhir. Pada tataran semantik terdapat variasi bentuk makna. Sementara pada tataran leksikal terdapat dua variasi leksikal yaitu variasi fonologi daerah dan variasi leksikal daerah. Pada tataran sintaksis VBJS memiliki pola pembentukan pasif berupa verba berafiks {e-N}dan {e-N-I dan pola pemasivan sebagaimana yang terdapat dalam BM. Pada tataran penggunaan bahasa di desa Selogudig Wetan maupun Selogudig Kulon diperoleh gambaran sebagai berikut: (1) Antara KMS dengan KMS bahasa yang digunakan bervariasi yaitu VBJS, ragam Bahasa Jawa (BJ) halus, Bahasa Indonesia (BI), dan Bahasa Madura (BM), tergantung konteksnya. (2) Antara KMS dengan KM bahasa yang digunakan juga bervariasi, yaitu VBJS atau BM, (3) Antara KMS dengan KMA bahasa yang digunakan adalah VBJS dan BI, (4) Antara KMS dengan KS bahasa yang digunakan adalah VBJS, dan (5) Antara KMS dengan KMT, bahasa yang digunakan adalah BJ ragam halus. Faktor-faktor yang melatarbelakangi penggunaan bahasa dalam sebuah peristiwa tutur di dalam KMS di desa Selogudig Wetan dan desa Selogudig Kulon antara lain: (1) Menciptakan suasana percakapan santai dan akrab, (2) Sebagai salah satu bentuk kesetian dan penghormatan kepada pasangan, (3) Keterbatasan penguasaan bahasa kedua, (4) Anggapan bahasa kedua sebagai bahasa rendah, (5) Kebiasaan sejak awal bertemu, (6) Ketiadaan tingkat tutur, dan (7) Penunjukan simbol status. Hasil deskripsi dan identifikasi peristiwa alih kode dalam KMS dapat digambarkan sebagai berikut: (1) Alih kode dari VBJS ke BJ ragam halus , (2) Alih kode dari VBJS ke BM, (3) Alih kode dari VBJS ke Bahasa Indonesia (BI) , (4) Alih kode dari VBJS ke BM dan ke BI. (5) Alih kode dari BI ke VBJS, (6) Alih kode dari BI ke BM, (7) Alih kode dari VBJS ke BA, (8) Alih kode dari BM ke Bahasa Arab (BA), (9) Alih kode dari BI ke Bahasa Inggris (BIng) . Sementara hasil identifikasi terhadap faktor-faktor yang memicu terjadinya peristiwa alih kode dalam KMS, yakni sebagai berikut: (1) Alih kode karena keinginan menyesuaikan diri dengan kode lawan tutur, (2) Alih Kode karena materi yang disampaikan, (3) Alih kode karena kendornya penguasaan diri,(4) Alih kode karena adanya maksud-maksud tertentu, (5) Alih kode karena hadirnya orang ketiga, (6) Alih kode karena kalimat yang mendahului tuturan,(7) Alih kode karena keterbatasan penggunaan kode kedua, (8) Alih kode karena adanya penggunaan istilah populer, (9) Alih kode untuk peringkasan/efisiensi kode yang digunakan, dan (10) Alih kode untuk menunjukkan kedudukan sosial.

The study of language use in the Selogudig Mandhalungan Group (SMG), in the village of East Selogudig, and West Selogudig, sub districts of Pajarakan, district of Probolinggo, begins with a glimpse of the Selogudig Javanese Language Variety (SJLV) The next steps describe and identify the use of language , code switching and some factors of underlying a speech event in the village of Mandhalungan East Selogudig, and West Selogudig, subdistrict of Pajarakan, district of Probolinggo. The method used is the method of ethnography of communication , as initiated by Hymes ( 1972a ) with eight parts of speech that is acronimized as SPEAKING . From the results of the overall discussion in this study can be expressed as follows : At the level of phonological VBJS has 6 vowel phonemes and 20 consonant phonemes . At the morphological level there is the use of prefixes SJLV { a- } , { e } prefix , confixs { e - / ( - i ) ( -ne ) ( -ni ) and two klitik , namely proclitics SJLV/ jə // ' know ' SJLV / bəh / ' know ' SJLV / ma // or / me // ' kok' and enclitics like ; SJLV / cεt / ' indeed ' , SJLV / red / ' know ' SJLV / koh / ' know ' SJLV / ḍa // ' not / do not ' . In addition, there is also a form of repetition SJLV dwiwasana and final syllable repetition . At the semantic level there are variations of meaning . While at the lexical level , there are two variations , namely lexical phonological variation regional and local lexical variations . At the syntactic level SJLV pasive pattern formation in the form of the verb affixed { e-ni } and { e-n-i} and passived pattern as found in the ML . At the level of the use of language in the village of Selogudig West Selogudig East and obtained a description as follows : (1) Between SMG and SMG the language that is used are varies, those are Selogudig Javanese Language Variety (SJLV), Javanese Language (JL) smooth diversity, Indonesian Language (IL), and Madurese Language (ML), depending on it‟s contexts. (2) Between SMG and the Mandhalungan Group (MG) the language that they used is also varied,SJLV or ML, (3) Between SMG and the Native of Madures Group (NMG) the language that they used are VBJS and IL, (4) Between SMG and the Surabaya-an Group (SG) the language that they used are SJLV, and (5) Between SMG and the Mataraman Group (MTG), the language that they used are JL smooth diversity. In regarding to the factors of the use of language in SMG, in the village of East Selogudig and West, found some others reasons or causes: (1) To create a casual conversation and in intimate atmosphere, (2) As a form of loyalty and respect to the couple, (3) The limitations of the second language acquisition, (4) The presumption that the second language not prestigious, (5) The habitual action since the first meeting, (6) The lack of speech level, and (7) The designation of the status symbol. The results of the identification on code switching direction in SMG can be summarized as follows: (1) Code switching from SJLV to JL ragam halus code, (2) Code switching from SJLV to ML code, (3) Code switching from SJLV to IL code, (4) Code switching SJLV to ML and to IL code. (5) Code switching from IL to SJLV code, (6) Code switching from IL to ML code, (7) Code switching from SJLV to Arabic Language (AL), (8) Code switching from ML to AL code, (9) Code switching from IL to English Language (EL). While in the identification of the factors that trigger the speech events in SMG code switching, are as follows: (1) Adjusting to the speaker code, (2) The material are presented, (3) The lack of self mastery , (4) Due to the certain purposes, (5) The presence of the third person, (6) The first sentence that precedes speech, (7) Due to the limitation of the use of second language, (8 ) The use of the popular term, (9) The efficiency reason, and (10) For the designation social position.

Kata Kunci : Variasi Bahasa Jawa Selogudig (VBJS), Penggunaan Bahasa, Kelompok Mandhalungan Selogudig (KMS), dan Alih Kode


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.