Laporkan Masalah

Perbedaan Onset Anestesi Lokal Lidokain HCl 2 persen dan Lidokain HCl 2 persen dengan Adrenalin 1:80.000 pada Blok Nervus Alveolaris Inferior Metode Fisher

IRA DAMAYANTI, drg. Bambang Dwirahardjo, Sp.BM ; drg. Cahya Yustisia Hasan, Sp.BM

2014 | Skripsi | PENDIDIKAN DOKTER GIGI

Anestesi lokal didefinisikan sebagai hilangnya sensasi dari area yang terbatas dari tubuh yang disebabkan oleh penurunan eksitasi pada akhiran saraf atau penghambatan proses konduksi pada saraf perifer. Lidokain memiliki potensi moderate dan durasi aksinya intermediate yang bervariasi bergantung pada lokasi injeksi, konsentrasi dan volume obat, dan ada atau tidaknya adrenalin. Saat ini, Lidokain HCl merupakan anestesi lokal yang paling banyak digunakan di dunia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan onset anestesi lokal Lidokain HCl 2 persen dan Lidokain HCl 2 persen dengan adrenalin 1:80.000 pada blok nervus alveolaris inferior metode Fisher. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental klinis dengan metode single blind random study. Penelitian ini dilakukan pada 40 pasien klinik bedah mulut RSGM prof. Soedomo yang memiliki indikasi pencabutan regio posterior mandibula yang berusia 18-65 tahun yang dibagi menjadi dua kelompok. Kelompok perlakuan dilakukan injeksi blok nervus alveolaris inferior dengan anestesi lokal Lidokain HCl 2 persen dan kelompok kontrol dilakukan injeksi blok nervus alveolaris inferior dengan anestesi lokal Lidokain HCl 2 persen dengan adrenalin 1:80.000. Data onset yang diperoleh dianalisis menggunakan uji t-test dengan tingkat signifikansi (alfa=0,05). Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan rerata pada kedua kelompok perlakuan dengan nilai signifikansi sebesar 0,029 (p<0,05). Hasil tersebut menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara onset anestesi lokal Lidokain HCl 2 persen dengan Lidokain HCl 2 persen dengan adrenalin 1:80.000 pada blok nervus alveolaris inferior metode Fisher, dan anestesi lokal Lidokain HCl 2 persen dengan adrenalin 1:80.000 memiliki onset yang lebih besar dibandingkan dengan anestesi lokal Lidokain HCl 2 persen.

Local anesthesia is defined as a loss of sensation in a circumscribed area of the body caused by a depression of excitation in nerve endings or an inhibition of the conduction process in peripheral nerves. Lidocaine have moderate potency and intermediate duration of action which varies with the site of injection, concentration and volume of drug, presence or absence of adrenaline. Lidocaine HCl is the most commonly used local anesthesia in the world. The aim of this study was to determine difference onset between local anesthesia Lidocaine HCl 2 persen and Lidocaine HCl 2 persen with Adrenaline 1:80.000 in the inferior alveolar nerve block Fisher method. This study was a experimental clinic with single blind random study design. This research involved 40 patients oral surgery clinic RSGM Prof. Soedomo that have indication for extraction posterior mandibular extraction aged 18-65 years old who were randomly divided into two groups. The tratment group gave injection the infer ior alveolar nerve block by Lidocaine HCl 2 persen. The control group gave injection the inferior alveolar nerve block by Lidocaine HCl 2 persen with adrenaline 1:80.000. Data were analyzed using t-test with a significant level of (alfa=0,05) The result showed the mean difference in the two treatment groups with a significance value of 0,029 (p<0,05). The result showed that there are any significance difference between local anest hesia Lidocaine HCl 2 persen and Lidocaine HCl 2 persen with adrenaline 1:80.000 in the inferior alveolar nerve block Fisher method, and local anesthesia Lidocaine HCl 2 persen with adrenaline 1:80.000 have bigger onset compared with local anesthesia Lidocaine HCl 2 persen.

Kata Kunci : Anestesi lokal, Lidokain HCl, onset


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.