Laporkan Masalah

Pengaruh Suhu Terhadap Daya Alir Baseplate Wax dengan Komponen Malam Lokal Indonesia

HERLIENA DYAH INDRIANI, drg. Dyah Irnawati, MS; drg. Purwanto Agustiono, SU

2014 | Skripsi | PENDIDIKAN DOKTER GIGI

Baseplate wax merupakan malam gigi untuk pola gigi tiruan berbasis resin akrilik. Indonesia memiliki malam parafin, malam lebah, dan damar yang merupakan bahan baku baseplate wax. Sifat yang harus dimiliki baseplate wax salah satunya ialah daya alir yang sesuai dengan standar ANSI/ADA Spesifikasi No 24. Daya alir berkaitan secara langsung dengan suhu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh suhu terhadap daya alir baseplate wax. Bahan penelitian ini ialah malam parafin (Pertamina, Balikpapan), malam lebah (SEA, Yogyakarta), malam karnauba (Bratachem, Yogyakarta), dan damar (Kalimantan Tengah). Baseplate wax mengandung komposisi: malam parafin 77,5 persen, malam lebah 12,5 persen, malam karnauba 4 persen, dan damar 6 persen seberat 50 g. Sampel baseplate wax dengan bentuk silinder dibuat sejumlah 12 sampel yang dibagi dalam tiga kelompok, masing-masing berjumlah 4 sampel. Sampel diukur tinggi awalnya dengan sliding caliper (0,01 mm), kemudian dimasukkan kedalam waterbath dengan suhu 23 derajat C untuk kelompok I, 37 derajat C untuk kelompok II, dan 45 derajat C untuk kelompok III selama 20 menit. Kemudian sampel baseplate wax diberi beban dengan flow instrument selama 10 menit. Sampel diukur tinggi akhirnya dan dihitung persentase daya alirnya menggunakan rumus Sears. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan ANAVA satu jalur dan uji LSD (alfa lebih besar dari 0,05). Rerata daya alir baseplate wax pada kelompok I, II, dan III secara berturut-turut adalah 0,333 kurang lebih 0,135 persen, 4,153 kurang lebih 0,845 persen, 65,890 kurang lebih 2,918 persen. Terdapat pengaruh suhu yang bermakna terhadap daya alir baseplate wax (p lebih besar dari 0,05). Hasil uji LSD menunjukkan perbedaan yang bermakna antar semua kelompok. Kesimpulan dari penelitian ini ialah suhu yang tinggi akan meningkatkan daya alir baseplate wax.

Baseplate wax is dental wax used for acrylic resin based-denture pattern. Indonesia has paraffin wax, beeswax, and damar which are the basic material of baseplate wax. One of the characteristics required for baseplate wax is the flow in accordance with ANSI/ADA Specifications No.24 standard. The flow is directly related to temperature. This study is aimed to figure out the influence of temperature towards the flow of baseplate wax. Materials used in this research were paraffin wax (Pertamina, Balikpapan), beeswax (SEA, Yogyakarta), carnauba wax (Bratachem, Yogya), and damar (Kalimantan Tengah). Baseplate wax consists of: 77,5 percent paraffin wax, 12,5 percent beeswax, 4 percent carnauba wax, and 6 percent damar with 50g weight. Samples used were 12 cylindrical shaped baseplate wax divided into three groups, each of which contains four samples. Initial height of the samples were measured by using sliding caliper (0,01 mm), then immersed into a waterbath with the temperature of 23 degree C for group I, 37 degree C for group II, and 45 degree C for group III, for 20 minutes. Then the samples were weighted with flow instrument for 10 minutes. The final height and the flow of the samples were measured and calculated by using Sears formula. The results were analyzed using One Way ANOVA and LSD test (alfa bigger than 0,05). The mean of the flow of baseplate wax for group I, II, and III in a row were 0,333 plus minus 0,135 percent, 4,153 plus minus 0,845 percent, and 65,890 plus minus 2,918 percent. There was a significant influence of the temperature towards the flow of baseplate wax (p bigger than 0,05). LSD showed there was significant difference among all sample groups. This study concludes that high temperature will increase the flow of baseplate wax.

Kata Kunci : Malam Gigi, Baseplate Wax, Daya Alir, Suhu


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.