STRATEGI PEMASARAN PRODUK NATA DE COCO PADA CV. AGRINDO SUPRAFOOD DI PIYUNGAN
FERINA SIWI R, Dr. Ir. Dyah Ismoyowati, M.Sc
2014 | Tugas Akhir | D3 AGRO INDUSTRIPengelolaan lahan pertanian dilakukan secara baik dan terstruktur. Mendirikan usaha yang bergerak di bidang pengolahan hasil pertanian merupakan ide dan gagasan masyarakat yang tinggal di wilayah agraris. Strategi pemasaran suatu produk yang dilakukan dengan baik akan meningkatkan penjualan. Salah satu perusahaan yang bergerak di pengolahan hasil pertanian adalah CV. Agrindo Suprafood. CV. Agrindo Suprafood merupakan perusahaan penyuplai nata de coco mentah. CV. Agrindo Suprafood sukses menjadi perusahaan penyuplai nata de coco mentah karena penggunaan strategi pemasaran yang tepat. Strategi pemasaran dianalisis menggunakan STP (Segmenting, Targeting, Positioning) dan bauran pemasaran (marketing mix). Produk CV. Agrindo Suprafood adalah nata de coco mentah dan minuman nata de coco. Segmen pasar produk nata de coco mentah adalah perusahaan pengolahan minuman. Segmen pasar produk minuman nata de coco adalah tempat-tempat penjualan produk. Target utama produk nata de coco mentah adalah perusahaan pengolahan minuman yang menggunakan nata de coco. Perusahaan tersebut antara lain PT. Garuda Food, SACO, PT. TMS (TriTeguh Manunggal sejati, SINAR MAS, Sinar Galaksi, dan PT. Regan Indonesia. Target utama produk minuman nata de coco adalah warung, grosir, dan swalayan. Posisi produk di pasaran banyak diminati konsumen karena harganya yang lebih terjangkau. Harga produk nata de coco mentah antara Rp 1.900,00���¢�¯�¿�½�¯�¿�½Rp 15.000,00 /lembar. Harga produk minuman nata de coco kemasan 135 ml adalah Rp 500,00 dan kemasan 220 ml adalah Rp 1000,00. Pemasaran produk dilakukan di Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Jawa Timur. Promosi produk nata de coco mentah dilakukan dengan mengajukan proposal. Promosi produk minuman nata de coco dilakukan secara trade promo dan custom promo. CV. Agrindo Suprafood menerapkan bisnis golongan business to business (B2B) dan menggunakan tipe produksi make to order (MTO). Setiap bulan selalu melakukan penjualan sehingga penghasilan yang diperoleh tiap bulan rata-rata sebesar Rp 740.955.237,5. Kinerja penjualan yang teratur telah menhasilkan keuntungan bagi CV. Agrindo Suprafood. Kata kunci : Nata De Coco Mentah, Minuman Nata De Coco, Strategi Pemasaran
Management of agricultures area do well and structurely. Trade work of agricultures product manufacture is idea and concept of agrarian people. Marketing strategy which doing well can increase the sale. One of agricultures company is CV. Agrindo Suprafood. CV. Agrindo Suprafood is company supplier of nata de coco. CV. Agrindo Suprafood success to supply nata de coco because using right marketing strategy. Analysis marketing strategy using STP (Segmenting, Targeting, Positioning) and marketing mix. CV. Agrindo Suprafood���¢�¯�¿�½�¯�¿�½s product is nata de coco and nata de coco drinking. Segmenting for nata de coco product is companies which processing nata de coco to dringking. Segmenting for nata de coco dringking product is shops. Main target for nata de coco product is company which using nata de coco for main material. Main target nata de coco product are PT. Garuda Food, SACO, PT. TMS (TriTeguh Manunggal Sejati, SINAR MAS, Sinar Galaksi, and PT. Regan Indonesia. Main target of nata de coco drinking product are small shops, wholesaler, and self-service. Product position in market many interesting by consumer because the price of product cheaper than the others. Price of nata de coco product between Rp 1.900,00-Rp 15.000,00 per slice. Price of nata de coco drinking product 135 ml is Rp 500,00 and 220 ml is Rp 1.000,00. Marketing product carried out in Central Java, West Java, and East Java. Promotion of nata de coco product doing by submit file to company. Promotion of nata de coco drinking product according with trade promo and custom promo. CV. Agrindo Suprafood apply business to business (B2B) to their business and use make to order (MTO) to production type. Every month always selling product until average of selling product is Rp 740.955.237,5 per month. Sale performance which constantly has approacing many profit to CV. Agrindo Suprafood. Keywords : Nata De Coco, Nata De Coco Dringking, Marketing Strategy
Kata Kunci : Nata De Coco Mentah, Minuman Nata De Coco, Strategi Pemasaran