KESUKSESAN PRODUK PROGRAM TELEVISI DI INDONESIA
BENE DIONYSIUS RAJAGUKGUK, Ir. Subagyo, Ph.D.
2014 | Skripsi | TEKNIK INDUSTRIIndustri televisi adalah industri yang belakangan berkembang sangat pesat. Banyak stasiun televisi swasta bermunculan dan saling berkompetisi merebut perhatian penonton dengan membuat program yang menarik. Penelitian ini bertujuan mengetahui program televisi sukses dan faktor-faktor yang mempengaruhinya, lalu membangun sebuah model yang dapat digunakan untuk memprediksi kesuksesan program televisi. Penelitian dimulai dengan mengidentifikasi program-program televisi sukses berdasarkan data rating. Kemudian dilakukan identifikasi terhadap faktor-faktor yang berperan dalam kesuksesan program televisi tersebut. Selanjutnya dibangun kanvas strategi untuk menggambarkan situasi terkini industri program televisi. Faktor-faktor kompetisi lalu diklasifikasikan sesuai Metode Kano ke dalam tiga kelompok yaitu must-be requirements, one-dimensional requirements dan attractive requirements. Pengklasifikasian ini menggunakan regresi dengan pemilihan nilai SSE terkecil. Setelah itu, dilakukan pembangunan model sesuai Metode Kano untuk memprediksi kesuksesan program televisi di masa depan. Pembangunan model menggunakan metode validasi silang, di mana data dibagi menjadi dua bagian, sebahagian untuk membangun model dan sebahagian sisanya untuk memvalidasi model. Model lalu diuji koefisien determinasinya (R2). Terdapat tujuh puluh program televisi yang diteliti dan dihasilkan empat belas program yang dianggap sukses. Kesuksesan progam televisi tersebut dipengaruhi oleh sepuluh faktor kompetisi yaitu jam tayang, konten, promosi, orisinalitas, pendukung acara, durasi, rutinitas, jenis program, pengisi acara dan target pasar. Terdapat enam variasi model yang dihasilkan dengan model terbaik memiliki koefisen determinasi sebesar 95,49%.
-
Kata Kunci : Metode Kano, kesuksesan produk, industri televisi.