Laporkan Masalah

Prototype user interface pada perangkat bergerak untuk SIA pejabat Universitas Sanata Dharma Yogyakarta menggunakan teknologi Java

BINANTO, Iwan, Drs. Agus Harjoko, M.Sc., Ph.D

2008 | Tesis | S2 Ilmu Komputer

Banyak informasi akademik yang sangat penting dapat diakses dengan SIA Pejabat. Sayangnya, saat ini banyak SIA Pejabat hanya dapat digunakan secara intranet menggunakan komputer desktop atau notebook. (Perangkat bergerak belum dapat mengakses SIA Pejabat.) Dalam penelitian ini dikembangkan sebuah sistem untuk mengakses SIA Pejabat Universitas Sanata Dharma Yogyakarta melalui perangkat bergerak. Pengembangan prototype ini menggunakan teknologi Java dan arsitektur three-tier. Jaringan komputer yang digunakan adalah jaringan intranet. Sistem yang dikembangkan ini sudah diujicobakan ke pejabat struktural dan mendapatkan respon yang baik. Sistem ini memudahkan para pejabat struktural Universitas Sanata Dharma Yogyakarta mengakses SIA Pejabat. Pejabat tidak harus menggunakan komputer Desktop ataupun Notebook, tetapi dapat pula menggunakan perangkat bergerak.

Many crucial academic information can be accessed via SIA Pejabat. Unfortunately, many SIA Pejabat run only on desktop computers or notebooks in intranet network. (It cannot be accessed by mobile devices.) In this research, a system to access SIA Pejabat of the Sanata Dharma University in Yogyakarta by mobile device is developed. The system is developed using the Java technology and three-tier architecture with intranet network. This system has been tested by structural officers and got a good response. This system ease officers of the Sanata Dharma University accessing SIA Pejabat. Officers do not have to use desktop computers or notebooks, but they could use mobile device as well

Kata Kunci : User interface,SIA pejabat,Perangkat bergerak,Three,tier,SIA Pejabat, SIA, three-tier, user interface, mobile device


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.