Laporkan Masalah

Persepsi Stakeholders terhadap perubahan bentuk pengelolaan Rumah Sakit :: Studi Kasus di RS. Bakti Timah Pangkalpinang

MARZUKI, Faiz, Drs. John Suprihanto, MIM.,Ph.D

2007 | Tesis | S2 Ilmu Kesehatan Masyarakat (Manaj. Rumah Sakit)-

Latar belakang : Saat ini banyak rumahsakit yang menjadi sumber pembiayaan untuk menjalankan dan usaha bagi yayasan. Menurut peraturan sebagai lembaga nirlaba, yayasan tidak boleh mencari keuntungan dan membagi sisa hasil usahanya. Status yayasan tersebut membuat rumahsakit swasta sebagai lembaga usaha yang butuh bertahan dan berkembang kesulitan dalam masalah pencarian dana. Perubahan status pengelolaan rumahsakit sering kali disertai banyak persoalan baik dari dalam maupun dari luar rumahsakit. Rumahsakit Bakti Timah sebagai rumahsakit yayasan bekas milik PT.Timah Tbk, mengalami problem yang sama. Stakeholders merupakan orang yang berkepentingan terhadap rumahsakit berperan penting dalam setiap perubahan. Tujuan : Mengetahui persepsi stakeholders kebutuhan perubahan bentuk pengelolaan rumahsakit. Metode :Penelitian ini merupakan kasus tunggal, holistik dengan rancangan studi kasus, Subjek penelitian adalah stakeholders yang dianggap mengetahui dan dapat memberikan informasi yang dibutuhkan. Data dikumpulkan melalui Wawancara mendalam dan Diskusi Kelompok Terarah. Hasil: Persepsi stakeholders rumahsakit Bakti Timah dipengaruhi oleh faktor pemersepsi (sikap, motif, kepentingan, pengalaman, dan pengharapan) situasi (waktu dan keadaan tempat kerja), dan target (hal baru, latar belakang, kedekatan). Stakeholders rumahsakit sebagian besar menunjukan keinginan untuk terjadinya perubahan pengelolaan rumahsakit. Sedangkan sebagian kecil berpendapat bahwa perubahan harus dilakukan meskipun tidak harus melakukan perubahan bentuk pengelolaan. Secara garis besar ada 2 kelompok yaitu stakeholders eksternal yang berpendapat tidak perlu perubahan bentuk dan stakeholders internal yang menyatakan perlu perubahan bentuk pengelolaan rumahsakit. Kesimpulan: Persepsi stakeholders menunjukan keinginan perubahan dalam mengelola rumahsakit. Perubahan pengelolaan rumahsakit tidak selalu harus dengan merubah bentuk pengelolaanya (yayasannya menjadi PT), namun bagaimana yayasan tersebut dikelola menjadi lebih baik.

Background: Nowadays there are many hospitals which become funding resources of foundations. According to the regulation, as a not-for-profit organization, a foundation is prohibited to seek for profit and distribute their income. The status of the foundation makes private hospitals, which have to survive and grow, face difficulties in income generation. Changes in hospital management often cause many problems both internal and external ones. Bakti Timah Hospital as a foundation hospital which was formerly owned by PT. Timah (a private company) faces similar problems. Stakeholders as interested parties of the hospital have important role in any changes. Objective: To identify the perception of stakeholders about changes in hospital management. Method: This was a holistic single case study. Subject were stakeholders who knew and could give relevant information. Data were obtained through indepth interview and focus group discussion. Result: Perception of stakeholders of Bakti Timah Hospital was influenced by factors of perceptors (attitude, motive, interest, experience and expectation), situation (time and condition of the workplace), and target (new issues, background, nearness). Most of hospital stakeholders showed willingness for hospital management changes. Only a few stated that changes should be made although there was no need for changes in hospital management system. Basically there were 2 groups of stakeholders; external stakeholders who thought that there was no need for changes and internal stakeholders, who stated that there should be changes in hospital management system. Conclusion: Perception of stakeholders showed the need for changes in hospital management. Changes should not always be followed by changes in the management system (the foundation changed to private enterprise), but how the foundation should be managed well.

Kata Kunci : Manajemen Rumah Sakit,Pengelolaan,Persepsi Stakeholders, stakeholders, changes in management system, foundation, private enterprise


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.