Laporkan Masalah

Frasa nomina dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia

KRISTANTO, TMA, Prof.Dr. I Dewa Putu Wijana, MA

2007 | Tesis | S2 Linguistik

Penelitian bahasa ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan bentuk frasa nomina dalam bahasa Inggris; (2) mendeskripsikan bentuk frasa nomina dalam bahasa Indonesia; (3) menjelaskan alasan terjadinya keunikan pola urutan kata dalam frasa nomina bahasa Inggris berdasarkan formulasi yang dibuat oleh Greenberg (1966) dan Hawkins (1983). Deskripsi bentuk frasa nomina dalam kedua bahasa, bIng dan bInd, mencakup pola urutan kata, kategori, fungsi, dan juga makna. Sesuai dengan tujuan penelitian, metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Data yang berupa bentuk-bentuk FN dihimpun dari buku-buku tata bahasa dalam kedua bahasa. Selain itu ada sebagian data yang diambil dari surat khabar atau dibangkitkan sendiri oleh penulis. Untuk mengetahui unsur-unsur, fungsi, kategori, serta pola urutan kata dari sejumlah FN tersebut dilakukan teknik analisis pilah/urai unsur yang biasa dikenal dengan teori analisis konstituen yang didasarkan pada prinsip hirarkis dalam bahasa. Berdasarkan hasil analisis terhadap FN dalam bIng dan bInd, pada prinsipnya struktur kedua frasa ini mempunyai banyak kesamaan. Keduanya terdiri dari Penentu (Pen), Penjelas Depan (PD), Unsur Pusat (UP), dan Penjelas Belakang (PB). Letak Pen dalam FN bIng berada di bagian depan UP, sebelum PD, sebaliknya Pen dalam FN bInd terletak di bagian akhir, setelah UP atau PB. Kategori yang digunakan sebagai PD dalam bIng adalah Artikel (Art), Demonstrativa (Dem), Pronomina (Pron), Numeralia (Num), Adjektiva (A), Genitif (G), Nomina (N), and Adverbia (Adv); UP adalah Nomina (N); sedangkan PB adalah A, Adv, Num, Frasa Preposisional (FPrep), Aposisi (Ap), dan Klausa Relatif (Rel). Dalam bInd, kategori yang dapat digunakan sebagai PD adalah Num, Kata sandang (Sd), and Penanda (Pend) yang; UP adalah N, namun dalam frasa eksosentrik, absis/pusatnya dapat berupa A, Dem, V, Num, Adv, dan Prep; sedangkan PB adalah Dem, Pron, N, A, V, Adv, Num, FPrep, Ap, and Rel. Sejumlah kategori kata, frasa, dan klausa tersebut merupakan unsur-unsur pembentuk FN yang masing-masing tersusun dalam suatu pola urutan tertentu. Terjadinya keunikan atau perbedaan pola urutan FN dalam bIng, yaitu AN dan GN, dipengaruhi oleh perubahan pola urutan frasanya, yang semula bersifat relatif bebas menjadi tetap, yaitu SVO. Dalam bIng kuno yang mempunyai pola urutan frasa yang relatif bebas, diperlukan sekian banyak penanda kasus (case markers), diantaranya berupa bentuk-bentuk infleksi dari Art, A, dan G. Karena pola urutannya yang telah berubah menjdi tetap, SVO, maka tidak diperlukan lagi adanya penanda kasus. Peranan N dalam kalimat sudah dapat diketahui dari posisinya; di depan V berarti S, di belakang V berarti O yang bisa berupa objek tidak langsung (O1) maupun objek langsung (O2). Namun demikian, karena Art masih diperlukan untuk menandai awal FN, maka posisi A dan G masih tetap dipertahankan. Selain itu, keberadaan ketiganya juga digunakan sebagai penanda tekanan kuat (strong stress).

This language research aims to (1) find out the form of English noun phrase, (2) find out the form of Indonesian noun phrase, and (3) to explain the uniqueness of the English noun phrase based on the formulation made by Greenberg and Hawkins. The formulation says that the word order of noun phrase of the languages with SVO type and prepositions is NA and NG, while English that is of the same type has an opposite order, AN and GN. The discussion of noun phrases in both languages, bIng and bInd, will also include their word orders, categories, functions, and meanings. In this study, the writer applies a descriptive method, as the main objective of this research is to describe the language phenomena. The data of this research are phrases in both languages that are collected from grammar books, and other relevant sources like newspapers and magazines. Then, the data are analyzed based on their constituents in order to know their elements. From the analysis, it is known that the phrases are mainly composed of pre-modifier, headword, and post-modifier. The category used as the premodifiers in the English Noun Phrases are, Article (Art), Demonstrative (Dem), Pronoun (Pron), Number (Num), Adjective (A), Genitive (G), Noun (N), and Adverb (Adv); the headword is Noun (N); while the post-modifiers are A, Adv, Num, Prepositional Phrase (FPrep), Apposition (Ap), and Relative Clause (Rel). In Indonesian, the pre-modifiers of NP are Num, Sd (particles), and Pend yang (markers); the headword is N, except in exocentric phrases, which can be A, Dem, Verb (V), Num, Adv, and Prep; while the postmodifiers are Dem, Pron, N, A, V, Adv, Num, FPrep, Ap, and Rel. The categories of words, phrases, and clauses are the elements of the NP which are arranged in a certain order to form NP. The uniqueness in the word order of the English NP is influenced by the changing of the word order. Previously, in Old English, the word order was relatively free, in which N can move around in the sentence. Even, the N’s could appear consecutively or uninterrupted by V. For this reason, the language needed overt case markers. Since the word order of bIng has changed into fixed order, SVO, the markers are not in demand anymore. So, the inflected forms of Art, A, and G which previously were used to mark the roles of N in the sentence had been simplified. The forms of Art are simplified into the (definite), and a, an (indefinite). Though the presence of Art is not used to mark cases of the N, in modern English it is still needed to mark the beginning of an NP, such as in ‘the greedy man’, ‘a soft pillow’, and ‘an ugly figure’. Because the Art is still needed in that function, the A and G remain in the current position, before N. Besides, the presence of Art, A, and G is still used as a strong stress to mark a new information in English

Kata Kunci : Frasa Nomina,Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.