Laporkan Masalah

Pengembangan Produk Lulur Rempah Berdasarkan Kebutuhan Konsumen Menggunakan Rekayasa Kansei di UMKM Sekar Jawi, Bantul

NURDIANA ANDIRA DEWI, Dr. Mirwan Ushada, STP, M.App.Life.Sc.; Dr. Ir. Adi Djoko Guritno, MSIE.

2023 | Skripsi | S1 TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN

Persaingan di industri kosmetik yang semakin kompetitif membuat para pelaku usaha di bidang tersebut perlu menyusun strategi agar produknya mampu bersaing. Sekar Jawi, industri kosmetik di Daerah Istimewa Yogyakarta yang memproduksi lulur rempah, telah melakukan pengembangan desain kemasan sebagai salah satu usaha untuk mengatasi persaingan tersebut. Namun, pengembangan dari sisi produk juga diperlukan karena lulur rempah yang dijual hanya tersedia dalam bentuk bubuk. Oleh karena itu, perlu dilakukan pengembangan produk sehingga dihasilkan produk lulur rempah yang sesuai dengan kebutuhan konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kata kansei yang mewakili kebutuhan konsumen terhadap lulur rempah dan menentukan prototipe produk lulur rempah dari konsep desain terpilih. Metode rekayasa kansei digunakan dalam penelitian ini untuk mendesain produk yang sesuai kebutuhan konsumen dengan melibatkan perasaan psikologis konsumen. Penelitian diawali dengan mengumpulkan kebutuhan konsumen dalam bentuk kata kansei. Kata kansei disusun menjadi kuesioner Semantic Differential 1 (SD1). Kata kansei kemudian diolah menggunakan Analisis Faktor untuk menghasilkan kata kansei terpilih. Setelah itu, kata kansei terpilih akan digunakan untuk penilaian desain lulur rempah pada kuesioner Semantic Differential 2 (SD2). Selanjutnya, dilakukan analisis Quantification Theory Type I (QT1) untuk menganalisis hubungan kuantitatif antara kata kansei dan atribut produk. Kata kansei yang mewakili kebutuhan konsumen terhadap lulur rempah yaitu tradisional-modern, menggumpal-tidak menggumpal, sulit dibersihkan-mudah dibersihkan, berbau menusuk-berbau wangi, berbahaya-aman, dan tidak berkhasiat-berkhasiat. Kebutuhan konsumen dari kata kansei tersebut diterjemahkan menjadi lima prototipe produk. Prototipe dengan citra modern dan citra berbau wangi memiliki spesifikasi yaitu kemasan jar, berbentuk krim, bertekstur halus, beraroma rempah lemah, dan berwarna kuning; citra tidak menggumpal dan citra mudah dibersihkan memiliki spesifikasi yaitu kemasan jar, berbentuk krim, bertekstur halus, beraroma rempah kuat, dan berwarna kuning; citra aman memiliki spesifikasi yaitu kemasan tube, berbentuk suspensi (kocok), bertekstur halus, beraroma rempah lemah, dan berwarna cokelat.

The competition in the cosmetics industry has forced business people in this field to formulate a strategy for their products to compete. Sekar Jawi, a cosmetic industry in the Special Region of Yogyakarta which produces spice body scrub, has developed a packaging design to overcome this competition. However, product development is also needed because the spice body scrub that Sekar Jawi sold is only available in powder form. Therefore, developing products of spice body scrub that meet consumer needs is necessary. This study aims to identify Kansei words representing consumer needs for a spice body scrub and determine the prototype from the selected design concepts. The Kansei engineering method was used in this study to design products that suit consumer needs by involving consumers' psychological feelings. The research begins by collecting consumer needs in the form of Kansei words. Kansei words were arranged into a Semantic Differential 1 (SD1) questionnaire. The Kansei words were then processed using Factor Analysis to generate the selected Kansei words. After that, the chosen Kansei words were used to assess the design of the spice scrub on the Semantic Differential 2 (SD2) questionnaire. Furthermore, Quantification Theory Type I (QT1) analysis was carried out to analyze the quantitative relationship between Kansei words and product attributes. Kansei words that represent consumer needs for spice body scrub were traditional-modern, clump-non-clumping, difficult to clean-easy to clean, smells pungent-smells good, dangerous-safe, and not efficacious-efficacious. The Kansei word for consumer needs was translated into five product prototypes. Prototypes with modern images and fragrant images have specifications, jar packaging, cream-shaped, smooth textured, weak spice scent, and yellow color; the non-clumping image and the easy-to-clean image have specifications, jar packaging, cream-shaped, soft textured, strong spice scent, and yellow color; safe image has specifications, tube packaging, suspension-shaped, smooth texture, weak spice aroma, and brown color.

Kata Kunci : Lulur rempah, kebutuhan konsumen, rekayasa kansei.

  1. S1-2023-429166-abstract.pdf  
  2. S1-2023-429166-bibliography.pdf  
  3. S1-2023-429166-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2023-429166-title.pdf