Laporkan Masalah

Pengaruh Pengungkapan Environmental, Social, and Governance (ESG) Terhadap Kinerja Perusahaan (Studi Empiris Perusahaan yang Terdaftar Pada BEI)

JESSY SEPTALISTA H, Marwan Asri, Prof., M.B.A., Ph.D.

2022 | Tesis | Magister Manajemen

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak pengungkapan Lingkungan, Sosial dan Tata Kelola (ESG) pada kinerja perusahaan. Kinerja perusahaan dalam penelitian ini diukur dengan menggunakan rasio Tobin's Q. Skor ESG dari masing-masing perusahaan diperoleh dari Thomson Reuters yang menyediakan data ESG secara terintegrasi dan lengkap. Sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan-perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dan memiliki data ESG lengkap pada Thomson Reuters selama periode 2016-2021. Penelitian dilakukan menggunakan analisis regresi data panel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penngungkapan lingkungan dan pengungkapan ESG secara keseluruhan memiliki dampak positif dan signifikan terhadap kinerja perusahaan. Semakin tinggi skor yang dimiliki perusahan pada variabel lingkungan maka akan memberikan sinyal positif kepada investor sehingga kinerja perusahaan menjadi meningkat. Selanjutnya, pengungkapan sosial memiliki dampak negatif dan signifikan, sementara tata kelola tidak memiliki dampak positif terhadap kinerja perusahaan. Hal ini terjadi dikarenakan konsekuensi yang dihadapi oleh perusahaan ketika tidak menaati aturan terkait lingkungan lebih besar dibandingkan dengan sosial dan tata kelola. Sehingga investor tidak menjadikan variabel pengungkapan sosial dan tata kelola sebagai pertimbangan dalam mengambil keputusan investasi.

This study aims to analyze the impact of Environmental, Social and Governance (ESG) disclosures on firm performance. The company's performance in this study was measured using the Tobin's Q ratio. The ESG scores of each company were obtained from Thomson Reuters which provides integrated and complete ESG data. The sample in this study are companies listed on the Indonesia Stock Exchange and have complete ESG data on Thomson Reuters during the 2016-2021 period. The research was conducted using panel data regression analysis. The results of this study indicate that environmental disclosure and ESG disclosure as a whole have a positive and significant impact on firm performance. The higher the score that the company has on environmental variables, it will give a positive signal to investors so that the firm's performance will increase. Furthermore, social disclosure has a negative and significant impact, while governance does not have a positive impact on firm performance. This happens because the consequences faced by companies when disobeying the rules related to the environment are greater than those of social and governance. Investors do not make social disclosure and governance variables a consideration in making investment decisions.

Kata Kunci : Environmental, Social, Governance, ESG, Kinerja Perusahaan, TobinsQ

  1. S2-2022-470954-abstract.pdf  
  2. S2-2022-470954-bibliography.pdf  
  3. S2-2022-470954-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2022-470954-title.pdf