Laporkan Masalah

Gambaran Pengetahuan Covid-19 pada Masyarakat di Kapanewon Depok Kabupaten Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta

YASINTA KUSUMA DEWI, Uki Noviana, S.Kep., Ns., MN.Sc., Ph.D.; Dwi Harjanto, S.Kp., M.Sc.

2022 | Skripsi | S1 ILMU KEPERAWATAN

Latar belakang: Pandemi Covid-19 merupakan permasalahan bagi seluruh negara karena penyebarannya yang sangat cepat. Pencegahan penting dilakukan untuk mencegah penularan dan bertambahnya kasus Covid-19. Salah satu hal penting yang mempengaruhi pencegahan Covid-19 adalah pengetahuan mengenai Covid-19. Hingga saat ini belum ada penelitian mengenai pengetahuan Covid-19 di Kapanewon Depok. Tujuan Penelitian: Mengetahui gambaran pengetahuan Covid-19 pada Masyarakat di Kapanewon Depok Kabupaten Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan cross-sectional dan rancangan descriptive analitik. Sampel penelitian ini sebanyak 420 masyarakat Depok dengan teknik pengambilan data consecutive sampling. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner karakteristik dan kuesioner pengetahuan Covid-19 yang dibuat berdasarkan pedoman pencegahan dan pengendalian Covid-19 dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Data dianalisis secara univariat untuk mengetahui gambaran pengetahuan. Analisis bivariat Chi-Square digunakan untuk mengetahui gambaran pengetahuan berdasarkan karakteristik responden. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan pengetahuan masyarakat dengan kategori baik sebanyak 276 orang (58,6%). Hasil uji menunjukkan ada perbedaan antara pengetahuan Covid-19 berdasarkan jenis kelamin (p = 0,003), tingkat pendidikan (p= 0,000) dan pekerjaan (p= 0,020). Namun tidak ada perbedaan tingkat pengetahuan Covid-19 berdasarkan usia (p= 0,281). Kesimpulan: Sebagian besar pengetahuan masyarakat Kapanewon Depok berada dalam kategori pengetahuan baik. Terdapat perbedaan tingkat pengetahuan berdasarkan jenis kelamin, tingkat pendidikan, pekerjaan.

Background: Covid-19 pandemic is a problem for all countries because very fast spread. Prevention is important to prevent the transmission and increase of Covid-19 cases. One of the important things affect the prevention of Covid-19 is knowledge. Until now there has been no research on knowledge of Covid-19 in Kapanewon Depok. Objective: To determine knowledge towards Covid-19 in the community in Kapanewon Depok, Sleman Regency, Special Region of Yogyakarta. Method: This research is descriptive study with cross-sectional approach and descriptive analytic design. The research sample was 420 Depok people with consecutive sampling data collection techniques. The instruments used are the characteristics questionnaire and the Covid-19 knowledge questionnaire which were made based on the Covid-19 prevention and control guidelines from the Ministry of Health of the Republic of Indonesia. The data were analyzed univariate to know the description of knowledge. Chi-Square bivariate analysis was used to determine the description of knowledge based on the characteristics respondents. Result: The results showed the knowledge of the community in the good category was 276 people (58.6%). The test results showed there was difference between knowledge of Covid-19 based on gender (p = 0.003), education level (p = 0.000) and occupation (p = 0.020). However, there was no difference in the level of knowledge of Covid-19 based on age (p = 0.281). Conclusion: Most of the knowledge of the Kapanewon Depok community is in the good knowledge category. There are differences in the level of knowledge based on gender, education level, occupation.

Kata Kunci : Covid-19, pengetahuan

  1. S1-2022-423842-abstract.pdf  
  2. S1-2022-423842-bibliography.pdf  
  3. S1-2022-423842-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2022-423842-title.pdf