Laporkan Masalah

EVALUASI SISTEM INFORMASI MANAJEMEN RUMAH SAKIT DENGAN METODE TAM DI RSUD PREMBUN KEBUMEN

LORA ANGGUN S, Nuryati, S.Far., M.P.H.

2022 | Tugas Akhir | D4 MANAJEMEN INFORMASI KESEHATAN

Latar Belakang: Rumah Sakit Umum Daerah Prembun merupakan RS tipe C milik pemerintah. Rumah Sakit ini tergolong baru. Berdiri pada tahun 2017 dan baru menggunakan SIMRS tahun 2018. Belum pernah dilakukan evaluasi SIMRS sejak pertama kali penerapan SIMRS pada Rawat Inap. RSUD Prembun akan melakukan persiapan RME pada SIMRS dibagian rawat inap. Pengguna mengalami kendala pada SIMRS misalnya tampilan yang tidak user friendly, sering eror, beberapa menu input belum tersedia dan permasalahan lainnya. Pihak manajemen ingin mengetahui persepsi kemudahan dan kegunaan SIMRS guna persiapan rekam medis elektronik di RSUD Prembun menggunakan metode Technology Acceptance Model atau yang disingkat TAM. Tujuan: Mengevaluasi SIMRS di RSUD Prembun Kebumen dengan metode TAM guna persiapan penerapan Rekam Medis Elektronik Metode Penelitian: Jenis Penelitian yang digunakan merupakan penelitian kuantitatif dengan rancangan cross sectional. Teknik pengambilan data menggunakan kuisioner dan sampel penelitian ini berjumlah 61 responden. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis korelasi Spearman-rank dengan menggunakan Software SPSS. Hasil: Variabel yang berpengaruh secara signifikan, yaitu: Perceived Ease of Use, Perceived Usefulness, Attitude Toward Using, Actual Usage. Kesimpulan: Terdapat 4 variabel yang berpengaruh signifikan yaitu: Perceived Ease of Use, Perceived Usefulness, Attitude Toward Using, Actual Usage. Pengguna SIMRS merasakan kemudahan dan kebermanfaatan SIMRS yang berpengaruh positif pada sikap dan penggunaan sistem secara nyata. Pengguna SIMRS juga siap untuk menggunakan RME dimasa mendatang. Kata Kunci: TAM, Evaluasi, SIM, Rumah Sakit, Persepsi

Background: Prembun Regional General Hospital is a type C hospital owned by the government. This hospital is relatively new. Established in 2017 and only using SIMRS in 2018. There has never been an evaluation of SIMRS since the first implementation of SIMRS in the inpatients. Prembun Hospital will make preparations for RME at SIMRS in the inpatient section. Users experience problems with SIMRS, for example the display not user friendly, frequent errors, some input menus are not available yet and other problems. The management wants to know the perception of the easiness and usefulness of SIMRS for the preparation of electronic medical records at Prembun Hospital using the Technology Acceptance Model or abbreviated as TAM. Objective: To evaluate SIMRS at Prembun Kebumen Hospital using the TAM method in preparation for the application of Electronic Medical Records. Methods: The type of research used is a quantitative study with a cross sectional design. The data collection technique used a questionnaire and the amount sample of this study are 61 respondents. The data analysis technique used Spearman-rank correlation analysis technique using SPSS software. Results: Variables that have a significant effect, that are: Perceived Ease of Use, Perceived Usefulness, Attitude Toward Using, Actual Usage. Conclusion: There are 4 variables that have a significant effect, that are: Perceived Ease of Use, Perceived Usefulness, Attitude Toward Using, Actual Usage. SIMRS users feel the easiness and usefulness of SIMRS which has a positive effect on attitudes and real system use. SIMRS users are also ready to use RME in the future. Keywords: TAM, Evaluation, SIM, Hospital, Perception

Kata Kunci : TAM, Evaluasi, SIM, Rumah Sakit, Persepsi

  1. D4-2022-450720-abstract.pdf  
  2. D4-2022-450720-bibliography.pdf  
  3. D4-2022-450720-tableofcontent.pdf  
  4. D4-2022-450720-title.pdf