Laporkan Masalah

Validasi Eksternal Panduan Interpretasi Tes Draw-A-Person Bagian Fitur Sosial pada Setting Klinis

ATIKAH DIAN R, Rahmat Hidayat, S.Psi., M.Sc., Ph.D.

2022 | Tesis | MAGISTER PSIKOLOGI PROFESI

Kepopuleran tes Draw-A-Person (DAP) di kalangan psikolog klinis di Indonesia berbanding terbalik dengan minimnya kajian ilmiah mengenai tes ini, terutama terkait panduan interpretasi tes. Maka, penelitian ini bertujuan untuk menguji validitas eksternal pada panduan interpretasi tes DAP bagian fitur sosial kepada 12 individu dengan gangguan kecemasan menyeluruh. Melalui desain penelitian deskriptif komparatif, validitas eksternal diuji dengan membandingkan hasil tes DAP bagian fitur sosial dengan hasil wawancara terstruktur yang didasarkan pada aspek-aspek yang termuat dalam panduan interpretasi tes. Hasil menunjukkan skor korespondensi sebesar 56% antara HPP tes DAP dengan HPP wawancara. Hal ini mengindikasikan bahwa validasi eksternal pada panduan interpretasi tes DAP bagian fitur sosial sangat lemah. Meskipun begitu, aspek hubungan anak dan orang tua menunjukkan skor korespondensi yang sangat baik serta aspek gaya kognitif, penyelesaian masalah, dan dorongan agresivitas memiliki skor korespondensi yang baik. Oleh karena itu, penggunaan panduan interpretasi tes DAP bagian fitur sosial perlu dicermati dengan lebih seksama terkait interpretasi yang muncul pada hasil tes, terutama aspek-aspek dengan skor korespondensi yang rendah.

The popularity of the Draw-A-Person (DAP) test among clinical psychologists in Indonesia is inversely proportional to the lack of scientific studies on this test, especially related to interpretation guideline of the DAP test. Thus, this study aimed to examine the external validity of the DAP test interpretation guideline for the social features section among 12 individuals with generalized anxiety disorder. Through descriptive comparative research design, external validity was tested by comparing the results of the DAP test for the social features section with the structured interview results based on the aspects contained in the DAP test interpretation guideline. The results show 56% as a correspondence score between the results of the DAP test and the results of the interview. This indicates that the external validation of the DAP test interpretation guideline for the social features section is very weak. However, the relationship between children and parents aspect shows a very good correspondence score, as well as cognitive style, problem-solving, and aggressiveness drive have good correspondence scores. Therefore, the use of the DAP test interpretation guideline for the social features section needs to be examined more carefully regarding the interpretations that appear in the test results, especially aspects with low correspondence scores.

Kata Kunci : validasi eksternal panduan interpretasi, panduan interpretasi tes DAP bagian fitur sosial, tes DAP setting klinis

  1. S2-2022-448948-abstract.pdf  
  2. S2-2022-448948-bibliography.pdf  
  3. S2-2022-448948-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2022-448948-title.pdf