Laporkan Masalah

Analisis Anteseden Niat Membajak Akun Video On Demand di Indonesia

RAYYANA ATSALISA R, Sari Winahjoe Siswomihardjo, Dr., M.B.A.,

2022 | Tesis | Magister Manajemen

Penelitian ini bertujuan untuk menguji faktor pendahulu dari sikap konsumen dan niat membajak Video on Demand di Indonesia. Riset ini terdiri dari beberapa variabel yang berasal dari teori perilaku terencana, teori etika dan teori pencegahan. Strategi riset yang diterapkan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode kuantitatif dan survei sebagai alat untuk memperoleh data primer. Metode penyampelan data adalah non-probability dengan menggunakan teknik purposive sampling. Ukuran sampel pada penelitian ini sebanyak 293 sampel. Responden adalah konsumen yang berniat untuk membajak Video on Demand yaitu Disney+Hotstar, Vidio, Netflix, Viu dan MolaTV. Analisis data menggunakan Structural Equation Modelling (SEM) yang dijalankan dengan perangkat SMART-PLS. Hasil penelitian ini menunjukkan niat untuk membajak Video on Demand dipengaruhi secara kuat oleh norma subjektif. Menariknya, tanggung jawab moral bukan prediktor signifikan pada niat membajak Video on Demand. Pada akhirnya, menggunakan hasil penelitian ini, merupakan pemahaman yang baik tentang mengapa individu membajak dipresentasikan dan dapat digunakan untuk membantu memerangi pembajakan.

This study aims to examine the antecedents of consumers attitude towards, and intention to pirate Video on Demand in Indonesia. This research consists of some variabels derived from the theory of planned behaviour, ethics theory and deterrence theory. Research strategy on this study is quantitative method with survey as a data collection tool. The data sampling method is non-probability using purposive sampling technique. The sample size is 293 respondents. Respondents are those who willing to pirate Video on Demand such as Disney+Hotstar, Vidio, Netflix, Viu and MolaTV. Data analysis using Structural Equation Modelling (SEM) that is run by SMART-PLS. The results of this study indicate that intention to pirate Video on Demand was strongly influenced by subjective norm. Interestingly, moral obligation was not significant predictor of consumers� intention to pirate Video on Demand. Finally, using these results, a better understanding of why individuals pirate is presented and can be used to help combat piracy.

Kata Kunci : Teori perilaku terencana, teori etika, teori pencegahan, pembajakan, Video on Demand

  1. S2-2022-452548-abstract.pdf  
  2. S2-2022-452548-bibliography.pdf  
  3. S2-2022-452548-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2022-452548-title.pdf