Laporkan Masalah

Peran Tendensi Dysfunctional Grief Atas Kehilangan Selama Pandemi COVID-19 terhadap Kecenderungan Depresi

RIKA ANJASARI SUYONO, Restu Tri Handoyo, S.Psi, M.Psi., Ph.D., Psikolog

2022 | Skripsi | S1 PSIKOLOGI

COVID-19 telah menelan banyak korban jiwa dari seluruh penjuru dunia. Banyak orang yang berduka karena kehilangan anggota keluarga akibat COVID-19 dan berpotensi memiliki kecenderungan mengalami depresi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tendensi dysfunctional grief atas kehilangan anggota keluarga akibat COVID-19 dan non-COVID-19 dengan kecenderungan depresi, perbedaan tingkat tendensi dysfunctional grief maupun tingkat kecenderungan depresi penyintas kehilangan keluarga akibat COVID-19 dengan non-COVID-19. Partisipan penelitian ini berusia 18-40 tahun yang kehilangan anggota keluarga akibat sakit COVID-19 maupun non-COVID-19 selama pandemi. Alat ukur yang digunakan adalah The Patient Health Questionnaire-9 (PHQ-9) dan Pandemic Grief Scale (PGS). Hasil analisis regresi linear sederhana membuktikan bahwa dysfunctional grief berperan dalam tingkat kecenderungan depresi pada penyintas kehilangan COVID-19 dengan sumbangan sebesar 57,7 % (p<0,05) dan 42,5% pada penyintas kehilangan non-COVID-19. Kemudian, tendesi dysfunctional grief antara penyintas kehilangan COVID-19 dan non-COVID-19 memiliki perbedaan yang signifikan, namun kecenderungan depresi kedua kelompok tidak memiliki perbedaan.

COVID-19 has killed many lives from all over the world. Many people are grieving the loss of a family member due to COVID-19 and potentially have a tendency to experience depression. This study aims to determine the relationship between dysfunctional grief tendencies for the loss of family members due to COVID-19 and non-COVID-19 with depression tendencies, differences in the levels of dysfunctional grief tendencies and depression tendencies of survivors of losing their family due to COVID-19 and non-COVID-19. Participants in this study were aged 18-40 years who lost a family member due to COVID-19 or non-COVID-19 illness during the pandemic. The measuring instruments used are The Patient Health Questionnaire-9 (PHQ-9) and the Pandemic Grief Scale (PGS). The results of simple linear regression analysis prove that dysfunctional grief plays a role in the level of depression in survivors of COVID-19 loss with a contribution of 57.7% (p<0.05) and 42.5% in non-COVID-19 bereavement survivors. Then, the dysfunctional grief tendency between survivors of COVID-19 and non-COVID-19 has a significant difference, but there is no difference in the tendency for depression in the two groups.

Kata Kunci : COVID-19, dysfunctional grief, grief, kecenderungan depresi

  1. S1-2022-427995-abstract.pdf  
  2. S1-2022-427995-bibliography.pdf  
  3. S1-2022-427995-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2022-427995-title.pdf