Laporkan Masalah

ANALISIS REAKSI PASAR MODAL INDONESIA TERHADAP FENOMENA COVID-19: Studi Empiris pada Perusahaan-perusahaan di Sektor Industri Jasa yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

ABDAN SYAKURO RAUSAN, I Wayan Nuka Lantara, M.Si., Ph.D.

2021 | Skripsi | S1 MANAJEMEN

Penelitian ini memiliki tujuan untuk menguji reaksi pasar modal Indonesia khususnya sektor industri jasa bereaksi terhadap sebuah fenomena COVID-19 yang dianggap sebagai pandemi global. Periode yang diobservasi terdapat pada dua peristiwa baru yang ada di Indonesia, yang pertama adalah Pengumuman Kasus Pertama COVID-19 di Indonesia dan yang kedua adalah Pengumuman Pelaksanaan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) Pertama di DKI Jakarta. Data yang digunakan pada penelitian ini adalah data kumulatif return tak normal rata-rata yang dihitung menggunakan harga penutupan harian saham-saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia sebagai perusahaan di sektor industri jasa dan harga penutupan harian IHSG (Indeks Harga Saham Gabungan). Hasil penelitian ini menunjukkan adanya return tak normal di hari-hari seputaran kedua peristiwa dan adanya perbedaan return tak normal rata-rata pada sebelum dan setelah peristiwa.

This study aims to examine the Indonesian capital market reaction, especially the service industry sector, reacts to the COVID-19 phenomenon which is considered a global pandemic. The observed period contained two new events in Indonesia, the first was the Announcement of the First Case of COVID-19 in Indonesia and the second was the Announcement of the First Large-Scale Social Restrictions (PSBB) in DKI Jakarta. The data used in this study is the cumulative average abnormal return which calculated by using the daily closing price of shares listed on the Jakarta Stock Exchange as a company in the service industry sector and the daily closing price of the JCI (Joint Stock Price Index). The results of this study indicate that there is an abnormal return on the days surrounding the two events and there are differences in the average abnormal return before and after the event.

Kata Kunci : Return Tak Normal, Reaksi Pasar, Hipotesis Pasar Efisien, Sektor Industri Jasa, abnormal return, market reaction, efficient market hypothesis, service industry sector, COVID-19.

  1. S1-2021-382048-abstract.pdf  
  2. S1-2021-382048-bibliography.pdf  
  3. S1-2021-382048-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2021-382048-title.pdf