Laporkan Masalah

KAJIAN VARIASI KONSENTRASI CuSO4.5H2O PADA SINTESIS Cu-DOPED ZrO2 DENGAN METODE REFLUKS

JULIAN EDO HARTONO , Dr. Akhmad Syoufian, S.Si. , Prof. Dr. Iip Izul Falah

2022 | Skripsi | S1 KIMIA

Sintesis dan karakterisasi Cu-doped ZrO2 sebagai model fotokatalis responsif sinar tampak telah dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan sintesis material Cu-doped ZrO2 menggunakan metode refluks, serta mengkaji pengaruh konsentrasi Cu dengan suhu kalsinasi 500 °C terhadap karakter Cu-doped ZrO2 hasil sintesis. Penelitian diawali dengan mensintesis Cu-doped ZrO2 dengan variasi konsentrasi dopan Cu dengan 1 g serbuk ZrO2 dilarutkan dalam 10 ml akuabides kemudian ditambahkan garam CuSO4 dengan variasi persentase 0, 4, 6, 8, 10% (b/b). Pada setiap persentase CuSO4.5H2O dilakukan kalsinasi pada suhu 500 °C. Material Cu-doped ZrO2 disintesis menggunakan metode refluks. Material yang di peroleh kemudian kemudian dikarakterisasi menggunakan X-Ray Diffractometer (XRD) dan Fourier Transform Infrared Spectrophotometer (FTIR). Hasil karakterisasi kristal menggunakan XRD dan FTIR menunjukkan bahwa dalam Cu-doped ZrO2 terkandung kristal fase monoklinik yang memiliki kestabilan termal tinggi dan menunjukkan variasi konsentrasi dopan Cu2+ mempengaruhi sedikit perubahan intensitas puncak dibanding ZrO2 murni yang disebabkan adanya dopan Cu di permukaan kristal ZrO2. Kata kunci : fotokatalis, refluks, sintesis, tembaga, zirkonium.

Synthesis and characterization of Cu-doped ZrO2 as a model of visible light-responsive photocatalyst have been conducted. The main purpose of this research was to get Cu-doped ZrO2 materials through reflux method and to learn the effect of concentration of Cu with 500 °C calcination temperature to Cu- doped ZrO2 synthesis product. The experiments were started started by synthesizing Cu-doped ZrO2 with various concentration of Cu dopants with 1 g of ZrO2 powder dissolved in 10 ml of aquabides, then added CuSO4 salt with various percentage of 0, 4, 6, 8, 10% (w/w). Each percentage of CuSO4.5H2O was calcined at a temperature of 500 °C. Cu-Doped ZrO2 material was synthesized using reflux method. The obtained materials were characterized by using X-Ray Diffractometer (XRD) and Fourier Transform Infrared Spectrophotometer (FTIR). The results of crystal characterization using XRD and FTIR showed that Cu-doped ZrO2 contained monoclinic phase crystals which had high thermal stability and showed that variations in the concentration of Cu2+ dopants affected a slight change in peak intensity compared to pure ZrO2 due to the presence of Cu dopants on the surface of the ZrO2 crystals. Keywords: copper, photocatalyst, reflux, synthesis, zirconia.

Kata Kunci : fotokatalis, refluks, sintesis, tembaga, zirkonium.

  1. S1-2022-364518-abstract.pdf  
  2. S1-2022-364518-bibliography.pdf  
  3. S1-2022-364518-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2022-364518-title.pdf