Laporkan Masalah

PENGARUH PEMBINGKAIAN INFORMASI TERHADAP PENGAMBILAN KEPUTUSAN INVESTASI

NAUFAL AS SHIDIQI, Marwan Asri, Prof., M.B.A., Ph.D. ; Mamduh M. Hanafi, Prof. Dr., M.B.A., ; I Wayan Nuka Lantara, M.Si., Ph.D.,

2021 | Tesis | Magister Manajemen

Investasi merupakan kegiatan menunda konsumsi yang dilakukan seseorang demi mendapatkan keuntungan atau return di masa mendatang. Tentunya, kegiatan investasi dapat dilakukan siapapun dan dimanapun. Keputusan seseorang dalam melakukan kegiatan investasi tentunya dipengaruhi oleh berbagai hal, termasuk faktor pengetahuan dan psikologis. Maka dari itu penelitian ini dilakukan untuk menganalisis pengaruh pembingkaian informasi, persepsi risiko, dan literasi keuangan terhadap keputusan investasi. Penelitian ini dilakukan dengan teknik regresi linier berganda, dengan data investor yang diperoleh sebesar 146 investor. Seluruh data investor yang terhimpun sesuai dengan kriteria sampel penelitian. Hasil menunjukan bahwa pembingkaian informasi berpengaruh signifikan terhadap keputusan investasi, sedangkan persepsi risiko dan literasi keuangan tidak berpengaruh signifikan terhadap pengambilan keputusan investasi.

Investment is a delaying activity carried out by someone in order to get a profit or return in the future. Certainly, investment activities can be done by anyone and dreams. A person's decision in carrying out activities is certainly influenced by various things, including knowledge and psychological factors. Therefore, this study was conducted to analyze the effect of information framing, risk perception, and financial literacy on investment decisions. This research was conducted using multiple linear regression technique, with investor data obtained by 146 investors. All investor data collected is in accordance with the research sample criteria. The results show that information framing has a significant effect on investment decisions, while risk perception and financial literacy have no significant effect on investment decision making.

Kata Kunci : pembingkaian informasi, framing effect, persepsi risiko, literasi keuangan, keputusan investasi

  1. S2-2021-452532-abstract.pdf  
  2. S2-2021-452532-bibliography.pdf  
  3. S2-2021-452532-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2021-452532-title.pdf