Laporkan Masalah

Pengaruh Jenis Pupuk Kandang dan Jarak Tanam terhadap Pertumbuhan dan Hasil Kedelai Edamame (Glycine max (L.) Merr.)

MEILINDA DELLA P, Dody Kastono, S.P., M.P.

2021 | Skripsi | S1 AGRONOMI

Peningkatan pertumbuhan dan hasil kedelai edamame dapat dilakukan dengan pengoptimalan pemupukan dan pengaturan jarak tanam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui interaksi antara perlakuan pupuk kandang dan jarak tanam terhadap pertumbuhan dan hasil kedelai edamame, mengetahui tanggapan kedelai edamame terhadap perlakuan jenis pupuk kandang dan jarak tanam yang berbeda. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus 2020 hingga Oktober 2020 di Desa Sidoarum, Kecamatan Godean, Kabupaten Sleman, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Bahan yang digunakan yaitu benih kedelai edamame varietas ryokoh, pupuk kandang sapi, pupuk kandang kambing, pupuk NPK, larutan aseton, dan amplop. Rancangan percobaan menggunakan Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL) yang terdiri dari 12 petak dengan 3 blok sebagai ulangan, terdiri dari dua faktor, faktor pertama yaitu jenis pupuk kandang dan faktor kedua yaitu jarak tanam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat interaksi antar perlakuan, serta tidak terdapat perbedaan nyata pada perlakuan jenis pupuk kandang dan jarak tanam terhadap pertumbuhan dan hasil kedelai edamame. Kata kunci: pupuk kandang sapi, pupuk kandang kambing, jarak tanam, edamame.

Increased growth and yield of edamame soybeans can be done by optimizing fertilization and spacing arrangements. This study aims to determine the interaction between manure treatment and plant spacing on the growth and yield of edamame soybeans, to determine the response of edamame soybeans to the treatment of different types of manure and spacing. This research was conducted in August 2020 to October 2020 in Sidoarum Village, Godean District, Sleman Regency, Special Province of Yogyakarta. The materials used were edamame soybean seeds of ryokoh variety, cow manure, goat manure, NPK fertilizer, acetone solution, and envelopes. The experimental design was using a Randomized Completely Block Design (RCBD) consisting of 12 plots with 3 blocks as replication, consisted of two factors, the first factor was the type of manure and the second factor was the spacing. The results showed that there was no interaction between treatments, and there was no significant difference in the treatment of the type of manure and plant spacing on the growth and yield of edamame soybeans. Key words: cow manure, goat manure, spacing, edamame.

Kata Kunci : pupuk kandang sapi, pupuk kandang kambing, jarak tanam, edamame.

  1. S1-2021-414668-abstract .pdf  
  2. S1-2021-414668-bibliography.pdf  
  3. S1-2021-414668-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2021-414668-title.pdf