Laporkan Masalah

ANALISIS LAPORAN KEUANGAN UNTUK MENILAI KINERJA PERUSAHAAN PT PETROKIMIA GRESIK (PERSERO) PERIODE 2016 - 2020

ARINA FURQONI, Ihda Arifin Faiz, S.E., M.Sc., CMA., CIBA., CHRA.

2021 | Tugas Akhir | D3 AKUNTANSI

Penilaian kinerja atas perusahaan adalah sesuatu yang penting guna memastikan tingkat kesehatan suatu perusahaan. Maka dari itu untuk dapat mengetahui kinerja perusahaan, maka perlu melakukan analisis terhadap kinerja keuangan perusahaan guna menilai, mengevaluasi, dan mengukur. Maka dari itu dapat menghasilkan informasi secara detail mengenai kelemahan dan kekuatan kinerja perusahaan yang dapat dikendalikan di masa yang akan datang. Penelitian ini masih jarang dilakukan dan penting dilakukan guna untuk mengetahui kinerja perusahaan. Tujuan dari penelitian ini yaitu guna menganalisis kinerja keuangan yang ada di perusahaan PT Petrokimia Gresik (Persero). Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang ada dalam penelitian ini adalah dokumentasi. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan data sekunder dengan menggunakan laporan keuangan PT Petrokimia Gresik tahun 2016 - 2020. Teknik analisis rasio yang diterapkan dalam penelitian ini meliputi rasio likuiditas, aktivitas, solvabilitas, dan profitabilitas. Metode yang diterapkan dalam penelitian ini adalah time series analysis. Hasil dari penelitian ini berupa informasi mengenai kinerja perusahaan PT Petrokimia Gresik (Persero). Berdasarkan hasil perhitungan dan analisis yang dilakukan oleh penulis menyatakan bahwa PT Petrokimia Gresik (Persero) mempunyai kinerja yang baik dari tahun 2016 - 2020.

Performance appraisal of the company is something that is important in order to ensure the health level of a company. Therefore, to be able to find out the company's performance, it is necessary to analyze the company's financial performance in order to assess, evaluate and measure. Therefore, it can produce detailed information about the weaknesses and strengths of company performance that can be controlled in the future. This research is still rarely conducted and it is important to do in order to find out the company's performance. The purpose of this study is to analyze the financial performance of PT Petrokimia Gresik (Persero). This research is a descriptive qualitative research. The data collection technique in this research is documentation. Sources of data used in this study use secondary data using the financial statements of PT Petrokimia Gresik 2016 - 2020. Ratio analysis techniques applied in this study include liquidity, activity, solvency, and profitability ratios. The method applied in this research is time series analysis. The results of this study are in the form of information about the performance of the company PT Petrokimia Gresik (Persero). Based on the results of calculations and analysis conducted by the author, it is stated that PT Petrokimia Gresik (Persero) has a good performance from 2016 - 2020.

Kata Kunci : Analisis Laporan Keuangan, Kinerja Keuangan, PT Petrokimia Gresik (Persero), Rasio Keuangan.

  1. D3-2021-425751-abstract.pdf  
  2. D3-2021-425751-bibliography.pdf  
  3. D3-2021-425751-tableofcontent.pdf  
  4. D3-2021-425751-title.pdf