Laporkan Masalah

PROFIL DARAH ANJING YANG MENGALAMI PERDARAHAN BUATAN

REYNITA KHAFSHAH PRAMESTI, drh. Setyo Budhi, MP.

2021 | Skripsi | S1 KEDOKTERAN HEWAN

Darah merupakan salah satu komponen yang sangat penting bagi tubuh dan salah satu fungsinya adalah untuk mengedarkan nutrisi dan oksigen ke seluruh tubuh serta mengangkut hasil metabolisme sel. Saat terjadi perdarahan, volume darah dalam tubuh akan berkurang, sehingga kemungkinan dapat mempengaruhi profil darah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan profil profil darah pada anjing yang mengalami perdarahan 10%, 20%, dan 30%. Objek penelitian terdiri dari enam anjing betina yang dibagi menjadi tiga kelompok, kelompok pertama yang terdiri dari dua ekor anjing (A1 dan A2) dengan kondisi perdarahan 10%, kelompok kedua yang terdiri dari dua ekor anjing (A3 dan A4) dengan kondisi perdarahan 20%, dan kelompok ketiga yang terdiri dari dua ekor anjing (A5 dan A6) dengan kondisi perdarahan 30%. Sebelum dilakukan pengambilan darah, anjing akan diinjeksi dengan premedikasi berupa atropin (dosis 0,04 mg/kg) secara subcutan, kemudian diinjeksi dengan ketamin HCl (dosis 10 mg/kg BB) dan xylazine HCl (dosis 1 mg/kg BB) secara intramuscular. Lalu dilakukan pengambilan sampel darah sebelum dilakukan pendarahan buatan dan 115 menit setelah dilakukan pendarahan buatan. Sampel darah akan diuji dengan alat vet hematology analyzer untuk mengetahui perubahan yang terjadi setelah pendarahan. Anjing yang digunakan sebagai objek penelitian tidak digunakan kembali sebagai objek penelitian dan dilakukan pemulihan kondisi tubuhnya. Data yang terkumpul diolah secara statistika dengan metode Anova One Way. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan (p <0,05) pada profil darah anjing yang dibuat perdarahan 10%, 20%, dan 30%. Kesimpulan dari penelitian ini adalah persentase volume perdarahan dapat mempengaruhi profil darah anjing.

Blood is one component that is very important for the body and one of its functions is to circulate nutrients and oxygen throughout the body and transport the results of cell metabolism. When bleeding occurs, the volume of blood in the body decreases, which may affect the blood profile. This study aims to determine changes in blood profile profiles in dogs with bleeding 10%, 20%, and 30%. The object of the study consisted of six female dogs which were divided into three groups, the first group consisting of two dogs (A1 and A2) with a bleeding condition of 10%, the second group consisting of two dogs (A3 and A4) with a bleeding condition of 20%. , and a third group consisting of[A1] of two dogs (A5 and A6) with a bleeding condition of 30%. Before taking blood, the dog will be injected with premedication in the form of atropine (dose 0.04 mg / kg) subcutan, then injected with ketamine HCl (dose 10 mg / kg BW) and xylazine HCl (dose 1 mg / kg BW) intramuscularly.. Then a blood sample was taken before artificial bleeding was performed and 115 minutes after artificial bleeding was performed. The blood sample will be tested with a vet hematology analyzer to see what changes have occurred after the bleeding. Dogs that are used as research objects are not reused as research objects and their body condition is recovered. The collected data were processed statistically with the method Anova One Way. The results showed that there were significant differences (p <0.05) in the blood profiles of dogs where bleeding was 10%, 20%, and 30%. The conclusion of this study is the percentage of bleeding volume can affect dog's blood profile.

Kata Kunci : Perdarahan, profil darah, hematologi, anjing