Laporkan Masalah

Respons Penawaran Padi Kabupaten Sleman

ADI BRITANIANTO, Dr. Ir. Lestari Rahayu Waluyati, M.P; Azizatun Nurhayati, S.P., M.Sc.; Dr. Jangkung Handoyo Mulyo, M.Ec.

2021 | Skripsi | S1 EKONOMI PERTANIAN DAN AGRIBISNIS

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis variabel-variabel yang memengaruhi respon penawaran padi di Kabupaten Sleman serta mengetahui tingkat elastisitas penawaran padi di Kabupaten Sleman. Metode dasar yang digunakan adalah metode deskriptif dengan penyesuaian Nerlove. Lokasi penelitian dipilih secara purposive yaitu di Kabupaten Sleman. Data yang digunakan data time series selama 30 dari tahun 1990-2019. Penelitian ini menggunakan pendekatan luas areal panen dan produktivitas padi. Berdasarkan pendekatan luas areal panen padi dapat dijelaskan oleh harga padi pada tahun t-1, produksi padi pada tahun t-1, luas areal panen padi pada tahun t-1, harga komoditas substitusi (jagung) pada tahun t-1, dan harga pupuk urea pada tahun t sedangkan pada pendekatan produktivitas padi tahun t dapat dijelaskan oleh produktivitas padi pada tahun t-2. Nilai elastisitas harga padi pada tahun t-1, jumlah produksi padi pada tahun t-1, harga komoditas substitusi (jagung) pada tahun t-1, serta harga pupuk urea pada tahun t inelastis dalam jangka pendek maupun jangka panjang dan luas areal panen padi pada tahun t-1 inelastis dalam jangka pendek namun elastis pada jangka panjang terhadap luas areal panen padi pada tahun tersebut sedangkan pada pendekatan produktivitas padi dapat diketahui bahwa produktivitas padi pada tahun t-2 memiliki nilai elastisitas inelastis pada jangka pendek maupun jangka panjang terhadap produktivitas padi pada tahun t.

This study aims to identify and analyze the variables that affect the paddy supply response in Sleman Regency and to determine the level of elasticity of paddy supply in Sleman Regency. The basic method used is descriptive method with Nerlove adjustment. The research location was chosen purposively, namely in Sleman Regency. The data used are time series data for 30 from 1990-2019. This study used an approach to harvest area and paddy productivity. Based on the approach of paddy harvest area, it can be explained by the price of paddy in year t-1, paddy production in year t-1, the area of paddy harvested in year t-1, the price of substituted commodities (maize) in year t-1, and the price of fertilizer. urea in year t while in the paddy productivity approach in year t it can be explained by paddy productivity in year t-2. The elasticity value of paddy prices in year t-1, the amount of paddy production in year t-1, the price of substitute commodities (corn) in year t-1, and the price of urea fertilizer in year t is inelastic in the short and long term and the area of paddy harvest in year t-1 it is inelastic in the short term but elastic in the long term to the harvested area of paddy in that year, whereas in the paddy productivity approach it can be seen that paddy productivity in year t-2 has an inelastic elasticity value in the short and long term on paddy productivity. in year t.

Kata Kunci : Elastisitas, Penyesuaian Nerlove, Respon Penawaran

  1. S1-2021-414730-abstract.pdf  
  2. S1-2021-414730-bibliography.pdf  
  3. S1-2021-414730-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2021-414730-title.pdf