Laporkan Masalah

Analisis Kemampuan Informasi Arus Kas Operasi, Laba Agregat, dan Laba Disagregat dalam Memprediksi Arus Kas Masa Depan pada berbagai Sektor Industri

AFDELA HIDAYATI, Ratna Nurhayati, S.E., M.Com., Ak., CA., Ph.D.

2020 | Skripsi | S1 AKUNTANSI

Penelitian ini bertujuan untuk menguji variabel yang memiliki kemampuan signifikan dan lebih baik dalam memprediksi arus kas masa depan, apakah variabel arus kas operasi, laba agregat, atau laba disagregat. Beberapa penelitian telah dilakukan sebelumnya namun menunjukkan hasil yang berbeda-beda terhadap prediksi arus kas masa depan. Penelitian ini menggunakan 164 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2017-2019. Sampel diperoleh dengan menggunakan purposive sampling dan dianalisis menggunakan analisis pooled least square. Penelitian dilakukan dengan menggunakan tiga model penelitian untuk menghindari adanya perfect collinearity. Hasil penelitian menunjukkan bahwa arus kas operasi, laba agregat, dan laba disagregat memiliki kemampuan signifikan dalam memprediksi arus kas masa depan dan laba memiliki kemampuan lebih signifikan dalam mempengaruhi arus kas masa depan. Sedangkan laba disagregat meningkatkan kemampuan laba dalam menjelaskan arus kas masa depan.

This study aims to examine the variables that have a significant and better ability to predict future cash flows, whether operating cash flow variables, aggregate earnings, or disaggregated earnings. Several studies have been conducted before but show mixed results on prediction of future cash flows. This study uses 164 companies listed on the Indonesia Stock Exchange for the period 2017-2019. The sample was obtained using purposive sampling and analyzed using pooled least square analysis. The study was conducted using three research models to avoid perfect collinearity. The results showed that operating cash flow, aggregate earnings, and disaggregated earnings have a significant ability to predict future cash flows and earnings have a more significant ability to influence future cash flows. Meanwhile, disaggregated earnings increases the ability of earnings to explain future cash flows.

Kata Kunci : operating cash flow, aggregate earnings, disaggregated earnings, future cash flows

  1. S1-2020-396989-abstract.pdf  
  2. S1-2020-396989-bibliography.pdf  
  3. S1-2020-396989-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2020-396989-title.pdf