Pemanfaatan dan Pengendalian Limpasan Air Hujan di Kawasan Perkotaan dengan Konsep Blue Green Cities
YULIFIANTI, Prof. Ir. Joko Sujono, M.Eng., Ph.D.;Ir. Intan Supraba, ST, M.Sc., Ph.D., IPM, ASEAN Eng.
2020 | Tesis | MAGISTER TEKNIK SIPILKetersediaan air dengan kualitas baik dan kontinu sangat penting bagi kesehatan masyarakat dan lingkungan. Saat kemarau, perkotaan Ranai mengalami krisis air akibat penurunan debit PDAM dari 100 l/s menjadi 60 l/s. Krisis ini selain disebabkan oleh penurunan debit juga disebabkan oleh laju pertumbuhan penduduk. Kebutuhan air saat ini sebesar 61,81 l/s, sedang air yang tersedia saat kemarau tidak mencukupi untuk kebutuhan air sekarang apalagi untuk kebutuhan air masa datang. Alternatif lain yang dimungkinkan dalam penyediaan air adalah dengan memanfaatkan curah hujan. Pemanenan air hujan yang merupakan bagian dari konsep Blue Green Cities (BGC) adalah solusi untuk mengatasi krisis air sekaligus berguna untuk mengurangi risiko banjir (zero runoff concept). Air hujan sangat berpotensi untuk cadangan air di musim kemarau dan cadangan air masa depan. Pemanenan air hujan menjadi penting mengingat daerah Ranai merupakan daerah non CAT dan memiliki tanah dengan laju infiltrasi rendah. Volume air hujan dari pemanenan atap dihitung dengan menggunakan data curah hujan dan luasan atap yang diketahui dengan mendigitasi peta citra satelit menggunakan software ArcGIS. Perkiraan debit limpasan permukaan untuk pemanenan di atas permukaan tanah menggunakan metode Rasional. Dengan curah hujan 2.448 mm/tahun dan luas atap 1.535.010 m2, maka potensi volume air hujan yang dipanen 3.006.163 m3/tahun (95,32 l/s). Volume air tersebut dapat memenuhi kebutuhan air sekarang hingga tahun 2040 sebesar 90,27 l/s. Pada pemanenan di atas permukaan tanah dengan sumur resapan air hujan, debit limpasan yang terjadi pada lahan pekarangan sebesar 7,53 m3/s, yang dapat dipanen sebesar 1,15 m3/s dengan pengurangan limpasan sebesar 15,27%. Pada pemanenan dengan kolam tampungan air hujan, dari 4 kolam tampungan air hujan yang ada, yang direkomendasikan adalah kolam nomor 1. Kolam nomor 1 dapat menampung debit banjir yang terjadi sebesar 3,89 m3/s (14.019,74 m3/jam). Pemanenan limpasan di atas permukaan tanah ini, selain untuk pengendalian banjir juga dapat dimanfaatkan untuk penyediaan air penggunaan non air minum. Kata kunci: Rainwater Harvesting, Blue Green Cities
Water availability with good and continuous quality is crucial for public and environment health. During the dry season, the urban area of Ranai experienced a water crisis due to the decrease of PDAM discharge from 100 l/s to 60 l/s. This crisis was caused not only by a decrease in discharge but also by the population growth. Current water need is 61.81 l/s, while the water available during the dry season was not sufficient, moreover for the future water needs. Another alternative in providing water was rainwater harvesting. Rainwater harvesting as a part of the concept Blue Green Cities (BGC) is a solution to overcome the water crisis as well as to reduce the risk of flooding (zero runoff concept). Rainwater has the potential for water reserves in the dry season and for future water reserves. Moreover, rainwater harvesting was important for Ranai, considering that the area is a non-CAT area and has a low infiltration rate. Rainwater harvesting volume from roof surface was calculated using rainfall data and the area of the roof known by digitizing the satellite image map using ArcGIS software. Meanwhile, estimation of runoff discharge for above-ground harvest was calculated by Rational method. With a rainfall of 2,448 mm/year and a roof area of 1,535,010 m2, the potential volume of rainwater harvested was 3,006,163 m3/year (95.32 l/s). This volume of water could meet water needs for present to 2040, which is 90.27 l/s. In above ground harvesting with rainwater infiltration wells, the runoff discharge that occurred in yards was 7.53 m3/s, which could be harvested only 1.15 m3/s with a reduction of runoff by 15.27 %. In harvesting with rainwater storage ponds (of 4 existing rainwater storage ponds), the recommended was number 1, which could accommodate the flood discharge that occurred at 3.89 m3/s (14.019.74 m3/hour). The harvesting of runoff above ground level, apart from flood control, could also be used for water supply of non-drinking water. Keywords: Rainwater Harvesting, Blue Green Cities
Kata Kunci : Rainwater Harvesting, Blue Green Cities