Laporkan Masalah

RADIO KEHUMASAN DAN INFORMASI KESEHATAN (Studi Kasus Pengelolaan Radio Streaming Siaran Radio Kesehatan (SRK) dalam Diseminasi Informasi Oleh Kementerian Kesehatan RI Tahun 2019)

ADELA EKA PUTRA M, Dr. Phil. Ana Nadhya Abrar, M.E.S.

2020 | Tesis | MAGISTER ILMU KOMUNIKASI

Belum meratanya akses masyarakat terhadap informasi kesehatan dan semakin banyak hoaks kesehatan menjadi salah satu permasalahan dalam bidang kesehatan. Kementerian Kesehatan RI sebagai salah satu lembaga pemerintahan bertanggung jawab memberikan informasi yang benar dan terpercaya kepada masyarakat. Upaya penyebaran informasi ini salah satunya dilakukan melalui Siaran Radio Kesehatan (SRK) dalam bentuk radio streaming. Penelitian ini bertujuan menjelaskan pengelolaan radio streaming sebagai media kehumasan yang dimiliki sendiri atau strategi owned media dalam upaya diseminasi informasi kesehatan yang dilakukan oleh Kementerian Kesehatan RI pada tahun 2019. Pengelolaan radio streaming ini dilihat dari proses diseminasi informasi menggunakan media yang dikelola sendiri sesuai dengan strategi owned media, serta genre (jenis) konten. Penelitian dilakukan dengan metode studi kasus deskriptif, sedangkan data dikumpulkan dengan cara observasi, wawancara dan focus group discussion (FGD), serta dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan pengelolaan Siaran Radio Kesehatan dalam diseminasi informasi kesehatan melewati proses penentuan target audiens, penentuan pesan, penentuan media, dan evaluasi program. Strategi owned media diaplikasikan melalui pembuatan ruang redaksi internal, pelibatan pihak profesional, dan sindikasi konten. Sedangkan jenis konten yang diproduksi berupa konten informatif, persuasif dan hiburan. Seluruh rangkaian proses ini dianalisis menggunakan perspektif model P Process yang menunjukkan Siaran Radio Kesehatan sebagai program komunikasi kesehatan untuk tujuan diseminasi informasi oleh humas pemerintah.

Uneven distribution of public access to health information, and abundance of hoax about health information are one of the problems in the health sector in Indonesia. The Indonesian Ministry of Health as one of the government institutions is responsible to provide valid and trusted information to the public. One of the efforts to disseminate this information is through Siaran Radio Kesehatan (SRK) in a form of streaming radio. This study aims to explain the management of streaming radio as public relations media with the owned media strategy in an effort of information dissemination by the Indonesian Ministry of Health in 2019. The streaming radio management is considered from the process of information dissemination using self-managed media based on owned media strategy, and the genre of content. This study was conducted with a descriptive case study method, while data were collected by observation, interviews and focus group discussions (FGD), and documentation. The results showed that the management of Siaran Radio Kesehatan in the dissemination of health information went through the process of determining target audiences, determining messages, determining the media, and evaluating programs. Owned media strategy is applied through creating in-house newsroom, involvement of professionals, and content syndication. Meanwhile, the genre of content produced are informative, persuasive and entertainment content. The entire series of processes is analyzed using the perspective of the P Process model which shows Siaran Radio Kesehatan as a health communication program for the purpose of disseminating information by government public relations.

Kata Kunci : diseminasi informasi, owned media, public relations, radio kehumasan, radio streaming

  1. S2-2020-434257-abstract.pdf  
  2. S2-2020-434257-bibliography.pdf  
  3. S2-2020-434257-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2020-434257-title.pdf