Laporkan Masalah

Pengaruh Kualitas Audit, Konsentrasi Kepemilikan, Proporsi Komisaris Independen dan Independensi Komite Audit terhadap Pengungkapan Transaksi dengan Pihak Berelasi (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2014-2018)

BINTANG JAYASAKTI, Singgih Wijayana, S.E., M.Sc., Ph.D.

2020 | Skripsi | S1 AKUNTANSI

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris mengenai tingkat pengungkapan serta menguji pengaruh kualitas audit, konsentrasi kepemilikan, proporsi komisaris independen, dan independensi komite audit terhadap pengungkapan transaksi dengan pihak berelasi di sektor manufaktur. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan data sekunder berupa laporan tahunan, laporan keuangan dan basis data Thomson Reuters. Sampel penelitian yang digunakan adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2018 dengan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas audit, proporsi komisaris independen, dan independensi komite audit berpengaruh secara positif sgnifikan terhadap tingkat pengungkapan transaksi dengan pihak berelasi. Sedangkan, konsentrasi kepemilikan sebuah perusahaan memiliki pengaruh negatif signifikan terhadap pengungkapan transaksi dengan pihak berelasi dalam laporan keuangan.

This research purpose is to provide empirical evidence about level of related party transactions disclosure and to examine the effect of audit quality, ownership concentration, proportion of independent commissioners and audit committee independence on related party transactions disclosure in manufacturing sector. This is quantitative research using a secondary data i.e. annual report, financial statements, and Thomson Reuters. The sample of this research is all manufacturing companies listed on Indonesia Stock Exchange during 2014-2018 and using purposive sampling technique. This results indicate that audit quality, proportion of independent commissioner, and audit committee independence have a significant positive effect towards related party transactions disclosure. Meanwhile, concentration of ownership in the company have a significant negative effect towards related party transactions disclosure on financial statements.

Kata Kunci : Transaksi dengan Pihak Berelasi, Kualitas Audit, Konsentrasi Kepemilikan, Komisaris Independen, Komite Audit, Pengungkapan, KAP Big 4

  1. S1-2020-397005-abstract.pdf  
  2. S1-2020-397005-bibliography.pdf  
  3. S1-2020-397005-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2020-397005-title.pdf