Laporkan Masalah

KORELASI ANTARA PROTEINURIA DENGAN TINGKAT KEPARAHAN SYSTEMIC LUPUS ERYTHEMATOSUS PADA ANAK

KUN HABIBAH, dr. Sumadiono, Sp.A (K); dr. Suryono Yudha Patria, Sp.A (K), Ph.D; dr. Agung Triono, Sp.A (K)

2019 | Skripsi | S1 KEDOKTERAN

Latar Belakang: Systemic Lupus Erythematosus (SLE) atau yang dikenal sebagai penyakit seribu wajah adalah penyakit autoimun yang dapat menyerang berbagai organ. Penyakit ini paling sering terjadi pada anak perempuan dalam usia produktif. SLE anak juga memiliki prognosis yang lebih buruk dibandingkan SLE pada orang dewasa. Manifestasi yang paling sering terjadi pada pasien SLE anak adalah keterlibatan ginjal, yaitu sebesar 50-75% dari kasus SLE anak. Keterlibatan ginjal melalui biomarker proteinuria merupakan salah satu indeks yang perlu diperhatikan agar dapat menurunkan risiko peningkatan keparahan penyakit. Tujuan: Untuk mengetahui adanya korelasi antara proteinuria dengan tingkat keparahan Systemic Lupus Erythematosus pada anak. Metode: Penelitian ini menggunakan desain cross-sectional. Subjek penelitian merupakan pasien SLE anak yang didiagnosis menggunakan kriteria ACR. Pemeriksaan dipstick urin dilakukan untuk menentukan adanya proteinuria. Tingkat keparahan SLE anak dinilai menggunakan skor SELENA- Systemic Lupus Erythematosus Disease Activity Index (SLEDAI) yang dibagi menjadi sedang-berat dan ringan. Kemudian, korelasi antara proteinuria dengan tingkat keparahan SLE dianalisis secara statistik menggunakan Pearson Chi-square. Hasil: Hasil dari studi ini berdasarkan analisis Pearson Chi-square menunjukkan hasil yang signifikan pada korelasi antara proteinuria dengan tingkat keparahan Systemic Lupus Erythemaosus pada anak (p value = 0,004) (OR: 8,333%, 95% CI:1,807-38,434). Kesimpulan: Terdapat korelasi antara proteinuria dengan tingat keparahan Systemic Lupus Erythematosus pada anak.

Background: Systemic Lupus Erythematosus (SLE) or known as "disease with thousand faces" is an autoimmune disease that can attack various organs. Pediatric SLE mostly occur in female children within productive age and present with worse prognosis compared to adults. Kidney involvement is one of the most common manifestations in pediatric SLE which present in 50-75% cases. Involvement of kidney through biomarker, proteinuria, is one of indexes that needs attention to lower the disease progressivity risk. Aims: To identify the correlation between proteinuria and severity of SLE in children. Method: The design of this study is cross-sectional. Subjects are pediatric SLE patient who diagnosed based on ACR criteria. Urine dipstick test was used to determine the occurrence of proteinuria. Severity of pediatric SLE patient was scored based on SELENA-SLEDAI score and classified into moderate-severe and mild. Then, the correlation between proteinuria and severity statistically analyzed using Pearson Chi-Square. Result: The result of this study based on Pearson Chi-Square analysis shows a significant result on correlation between proteinuria and severity of SLE in children (p value = 0,004) (OR: 8,333%, 95% CI:1,807-38,434). Conclusion: There was correlation between proteinuria and severity of Systemic Lupus Erythematosus in children.

Kata Kunci : Systemic Lupus Erythematosus, Proteinuria, SLEDAI, Anak

  1. S1-2016-397932-abstract.pdf  
  2. S1-2016-397932-bibliography.pdf  
  3. S1-2016-397932-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2016-397932-title.pdf  
  5. S1-2019-397932-abstract.pdf  
  6. S1-2019-397932-bibliography.pdf  
  7. S1-2019-397932-tableofcontent.pdf  
  8. S1-2019-397932-title.pdf