Laporkan Masalah

PERENCANAAN REPLIKASI PROGRAM BANK SAMPAH CSR PT SEMEN INDONESIA PABRIK TUBAN

Primatika Pramana Dewi, Drs. Hendrie Adji Kusworo, M.Sc.,Ph.D

2020 | Skripsi | S1 PEMBANGUNAN SOSIAL DAN KESEJAHTERAAN

PT Semen Indonesia Pabrik Tuban mempunyai program CSR Bank Sampah Kencana Madya yang sudah berhasil mandiri dan berkelanjutan. Untuk mengembangkan program bank sampah maka direncanakan replikasi bank sampah di desa pengembangan lain yaitu Desa Sembungrejo. Skripsi karya ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil dari kegiatan magang yaitu perencanaan replikasi bank sampah. Kerangka konseptual dalam skripsi karya ini yaitu menggunakan konsep CSR, inovasi dalam tanggung jawab sosial serta perencanaan program. Konsep CSR digunakan untuk menjelaskan tentang pelaksanaan program dan tata kelola CSR PT Semen Indonesia Pabrik Tuban. Sedangkan konsep inovasi dalam tanggung jawab sosial digunakan untuk menjelaskan tentang replikasi suatu program sebagai sebuah pengembangan. Konsep perencanaan program digunakan untuk menjelaskan tentang kegiatan perencanaan replikasi program bank sampah yang dilakukan oleh penulis selama mengikuti magang di CSR PT Semen Indonesia Pabrik Tuban. Skripsi karya ini disusun melalui kegiatan magang di CSR PT Semen Indonesia Pabrik Tuban pada bulan Juli sampai September 2019. Data diambil melalui observasi lingkungan, wawancara, dokumentasi dan studi pustaka. Informan dalam skripsi karya ini terdiri dari pihak perusahaan, pemerintah desa dan masyarakat Dusun Semampir Desa Sembungrejo. Hasil data primer kemudian dianalisis dan diperiksa menggunakan triangulasi data, diskusi serta pengamatan partisipatoris. Pembahasan dalam skripsi karya ini yaitu tentang pelaksanaan magang di CSR PT Semen Indonesia Pabrik Tuban, aspek-aspek yang direncanakan untuk direplikasi dari Bank Sampah Kencana Madya dan kegiatan perencanaan replikasi bank sampah. Pelaksanaan magang di CSR PT Semen Indonesia Pabrik Tuban dideskripsikan hal-hal yang berkaitan dengan rumusan masalah yaitu program CSR pada tahun 2019 dan alur realisasi program. Sedangkan dalam aspek-aspek yang direplikasi dijelaskan penyesuaian yang dilakukan dengan kondisi calon wilayah penerima program. Perencanaan replikasi bank sampah yang dilakukan di Desa Sembungrejo terdiri dari kegitan pemetaan masalah dan potensi sampah, analisis data untuk memperkuat usulan perencanaan dan penyusunan kelengkapan berkas pengajuan program.

PT Semen Indonesia Tuban Plant has a CSR program named Bank Sampah Kencana Madya that has been successfully independent and sustainable. To develop the garbage bank program, another replication program is planned to deploy in other development vilage. This thesis aims to discuss the garbage bank replication planning performed by author during internship program. The conceptual framework in this thesis used the concept of CSR, innovation in social responsibility and program planning. CSR concept is used to explain the program implementation and management of CSR PT Semen Indonesia Tuban Plant. While the concept of innovation in social responsibility is used to explain about the replication as a program development. The concept of program planning is used to explain the activities of the garbage bank program replication planning conducted by author during the internship at PT Semen Indonesia Tuban Plant's CSR. This thesis was compiled through an internship at PT Semen Indonesia Tuban Plant from July until September 2019. The datas are collected through environmental observations, interviews, documentation and library studies. The informants in this thesis consist of the company side, village government and the villagers of Sembungrejo village. The primary data results are analyzed and checked using data triangulation, discussion and participatory observation. The contens in this thesis are the implementation of internships in CSR PT Semen Indonesia Tuban Plant, aspects that replicated from Bank Sampah Kencana Madya and garbage bank replication planning activities conducted by author. The internship implementation at CSR PT Semen Indonesia Tuban Plant described matters relating to the problem formulation of the CSR program in the year of 2019 and the program realization. Whereas in the aspects that will be replicated is described about the adaption arranged with the condition of the program receiver candidate. Planning the garbage bank replication conducted by author in Sembungrejo village consists of the garbage problem and potential mapping, data analysis to strengthen the planning proposal and drafting the program submision files.

Kata Kunci : CSR, Perencanaan Program, Replikasi, Semen Indonesia

  1. S1-2020-378671-abstract.pdf  
  2. S1-2020-378671-bibliography.pdf  
  3. S1-2020-378671-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2020-378671-title.pdf