Laporkan Masalah

REDIKSI KADAR AIR PADA DAGING KAMBING BERDASARKAN LUAS JEJAK AIR AKIBAT PENEKANAN BEBAN 500 GRAM

Diah Ristya Oktaviani, Dr. drh. Widagdo Sri Nugroho, M.P.

2019 | Skripsi | S1 KEDOKTERAN HEWAN

Daging kambing adalah suatu sumber protein hewani yang merupakan bahan makanan bernilai gizi tinggi. Penelitian untuk mengetahui kadar nutrisi daging termasuk kadar air diperlukan sebagai dasar penentuan kualitas daging. Penelitian ini bertujuan mendapatkan rumus fungsi linear untuk memprediksi kadar air dalam daging. Uji deteksi daging memodifikasi metode penekanan dengan beban 500 gram pada sampel daging 5 gram. Air dalam daging dipaksa keluar dengan melakukan penekanan menggunakan beban 500 gram pada suatu kertas kering di antara dua plat kaca selama 5 menit. Jejak air yang tertinggal pada kertas kering diukur luasnya menggunakan Planimeter. Sampel daging dianalisis proksimat untuk mendapatkan kandungan nutrisi daging. Luas jejak air dibandingkan dengan kadar air menggunakan analisis regresi linear sederhana untuk memperoleh rumus fungsi linear yang dapat memperkirakan kadar air dengan melihat luas jejak air yang ditimbulkan. Hasil yang diperoleh pada analisis Kolmogorov-Smirnov menunjukkan sebaran data normal (P<0,05), dan analisis korelasi Pearson menunjukkan adanya hubungan kolinearitas yang signifikan (P>0,8). Hasil dari analisis regresi linear sederhana dengan variabel independent adalah luas jejak air dan variabel dependent adalah kadar air, didapatkan rumus fungsi linear yaitu Y = 70,61 + 0,157X. Menggunakan rumus fungsi linear tersebut diperoleh kisaran luas jejak air untuk daging kambing segar yakni 1-35 cm² dengan prediksi kadar air 70,767-76,105%.

Goat meat is the animal protein source that have high nutrient food. Research was to determined the nutritional level of meat including water content was needed as a basis for determining the quality of meat. Purpose of the research was to obtain a linear function formula to predict water content in meat. The detection test of goat meat modified the burden pressing at 500 grams in weight on meat samples 5 grams. Water content of goat meat was forced to go out by using the burden pressing at 500 grams in weight on a dry paper between two glass plates for 5 minutes. The track of water that left on the dry paper, it was large of water on was measured by using Planimeter. The sample of the goat meat was analysed to get the nutrition content of the goat meat proximately. The track of water large was compared with the water content of the goat meat by using simple linear regression analysis to get linear function formula that could be predicted the water content of the goat meat by observing the large track of water on the dry paper. The result of test analyzed Kolmogorv-Smirnov indicated the spray of the normal data (P<0,05) an the Pearson correlation analysed indicated there was spray of normal data (P<0,05) and significant colinearite (P>0,8). The result of the simple linear regression with independent variabel, was found funtion linear formula Y = 70,61 + 0,157X. By using linear function formula can be found the large of the track water from the fresh meat of goat was 1-35 cm² with the prediction of the water content 70,767-76,105%.

Kata Kunci : Daging, penekanan, kadar nutrisi, regresi, linear

  1. S1-2019-377743-abstract.pdf  
  2. S1-2019-377743-bibliography.pdf  
  3. S1-2019-377743-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2019-377743-title.pdf