Pemberitaan Pembangunan Pertanian pada Harian Republika
FAIZ YUWAFAN NABA, Subejo, S.P., M.Sc., Ph.D.; Ir. Harsoyo, M.Ext.Ed.
2018 | Skripsi | S1 PENYULUHAN DAN KOMUNIKASI PERTANIANHarian Republika merupakan surat kabar nasional yang menyajikan berita-berita dengan topik yang beragam dari berbagai daerah di Indonesia. Pembangunan pertanian merupakan salah satu sektor yang sering dimuat dalam Harian Republika. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pemberitaan pembangunan pertanian pada Harian Republika dilihat dari segi luas kolom, letak halaman, subsektor, topik berita, lingkup wilayah, dan sumber materi berita. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan teknik analisis isi. Objek penelitian ini adalah Harian Republika edisi 1 Mei 2018 sampai dengan 30 Juni 2018. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Berita pembangunan pertanian didominasi oleh berita dengan luas kolom 51-100 cmk, (2) Berita pembangunan pertanian sebagian besar diletakkan di halaman tengah, (3) Berita pembangunan pertanian dengan subsektor tanaman pangan paling sering muncul pada Harian Republika, (4) Sebagian besar berita pembangunan pertanian yang dimuat dalam Harian Republika termasuk dalam topik pemasaran, (5) Harian Republika paling sering memuat berita pembangunan pertanian berskala nasional dan (6) Mayoritas berita pembangunan pertanian yang disajikan dalam Harian Republika bersumber dari pemerintah.
Republika newspaper is a national daily newspaper which has been reporting various topics of news from many region of Indoensia. Agricultural development news is a type of news which frequently reported by Republika newspaper. This research aims to analyze agricultural development news at Republika newspaper based on some categories including width of column, page position, type of subsector, news topic, regional scope, and news source. The basic method of this research was descriptive method with content analysis technic. The object of the research was news items of Republika newspaper in the period of May 1st 2018 to June 30th 2018. The results of this research are: (1) Agricultural development news was dominated by news which has width of column between 51-100 cm coloumn. (2) Agricultural development news was dominantly located at the middle of page, (3) The food crops subsector was the most frequently served at Republika newspaper, (4) Larger part of agricultural development news at Republika newspaper on the topic of marketing, (5) Republika newspaper mainly served national scale of agricultural development news, and (6) The majority scource of agricultural development news at Republika newspaper was taken from goverment.
Kata Kunci : Berita, Pembangunan Pertanian, Analisis Isi, Surat Kabar Nasional, Republika