Laporkan Masalah

PENINGKATAN SISTEM PEMBACAAN RIWAYAT ALARM PADA COAL FEEDER DENGAN VISUALISASI HMI DI PLTU TANJUNG JATI B PT. TJB POWER SERVICES 2x660MW UNIT 1&2 JEPARA

ALFIANDI WIDIATMOKO, Isnan Nur Rifa'i, S.Si., M.Eng

2018 | Tugas Akhir | D3 ELEKTRONIKA DAN INSTRUMENTASI SV

Coal feeder merupkan alat yang mempunyai peranan penting dalam pengolahan batubara di suatu pembangkit listrik. Batubara dipasok dari bunker melalui coal feeder yang berfungsi sebagai pengatur jumlah aliran batubara yang selanjutnya batubara tersebut dihaluskan di dalam pulverizer sebelum masuk keruang bakar, agar mendapatkan pembakaran sempurna dengan minimum excess air. Excess air adalah persentase oksigen dalam fraksi massa yang terkandung di dalam udara hasil pembakaran flue gas. Dibalik sistem yang terpadu ada beberapa hal yang sangat di anggap penting dalam berjalannya proses pabrik. hal ini merujuk kepada PLC (Programmable Logic Controllers). PLC memberikan andil besar karena alat ini merupakan otak dari segala kegiatan di pabrik. Di dalam penelitian ini tingkat jumlah batubara yang masuk pada pulverizer sangat terpengaruh dari coal feeder, maka di buatlah penambahan sistem alarm agar operator dapat mengontrol keadaan pada coal feeder dan membantu untuk melakukan maintenance dengan menggunakan PLC. Jika terjadi masalah pada coal feeder PLC akan memberikan sinyal alarm dan operator dapat segera mengetahui dengan cara melihat pada HMI (Human Machine Interface) untuk melihat apa yang menjadi permasalahan. Dari pengujian sistem alarm berjalan dengan baik. Sistem ini dapat membaca setiap alarm yang terjadi pada coal feeder dan setiap alarm tersebut dapat menjadi data yang tersimpan yang bisa di manfaatkan sebagai acuan untuk mengatur jadwal maintenance. Sistem alarm ini dapat mencegah kerugian yang di akibatkan terjadinya masalah (Tripped) sehingga mengakibatkan coal feeder berhenti.

Coal feeder is a machine that has an important role in the processing of coal in a power plant. Coal is supplied from the bunker through a coal feeder that acts as a regulator of the amount of coal flow, which is then smoothed in the pulverizer before entering the combustion chamber, in order to obtain complete combustion with minimum excess air. Excess air is the percentage of oxygen in the mass fraction contained in the flue gas. Behind the integrated system there are some things that are considered important in the running of the factory process. this refers to PLC (Programmable Logic Controllers). PLC gives a big hand because this tool is the brain of all activities in the factory. In this study, the amount of coal coming in the pulverizer is strongly affected from the coal feeder, then make the addition of alarm system so that operators can control the state on the coal feeder and help to perform maintenance by using PLC. If a problem occurs in the coal feeder PLC will provide an alarm signal and the operator can immediately find out by looking at the HMI (Human Machine Interface) to see what the problems. From the alarm system test goes well. This system can read every alarm that occurs in the coal feeder and each alarm can be stored data that can be used as a reference to set maintenance schedule. This alarm system can prevent the losses caused in the occurrence of problems (Tripped) to cause the coal feeder to stop.

Kata Kunci : Coal feeder, Pulverizer, PLC, Excess air, HMI (Human Machine Interface).


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.