ANALISA SIFAT FISIK DAN MEKANIK HOT ROLLED COIL DI PT ESSAR INDONESIA
HANIF WAHYU SAPUTRO, Radhian Krisnaputra, S.T.,M.Eng.
2017 | Tugas Akhir | D3 TEKNIK MESIN SVINTISARI Hot Rolled Coil (HRC) merupakan sebuah lembaran baja yang digulung yang dihasilkan melalui proses pengerjaan panas. Hot Rolled Coil dengan ketebalan awal 2 mm harus melalui proses pengerjaan dingin untuk mendapatkan ketebalan akhir 0,2 mm. Pada saat proses pengerjaan dingin terdapat permasalahan, yaitu material hot rolled coil dengan spesifikasi baja karbon rendah SAE1006 mengalami putus ketika sedang dilakukan proses rolling. Tujuan dari tugas akhir ini adalah mengetahui pengaruh sifat fisik dan mekanik baja karbon rendah terhadap putusnya coil. Terdapat beberapa pengujian yang dilakukan dalam proses pengambilan data, yaitu dengan uji tarik, uji kekerasan, uji metalografi, dan uji komposisi kimia. Pengaruh roll force dan persentase reduksi pada saat proses pengerjaan dingin juga diamati. Berdasarkan hasil pengujian didapatkan bahwa sifat mekanik bahan akan berpengaruh terhadap besar kecilnya roll force. Semakin keras suatu material maka roll force yang dibutuhkan untuk mencapai persen reduksi akan semakin besar. Penyebab terjadinya stripbreak pada baja karbon rendah SAE1006 dapat dipengaruhi oleh sifat fisik dan sifat mekanik. Pada hasil uji struktur mikro diketahui bahwa pada bagian sisi coil terjadi pendinginan yang relatif lebih cepat dibandingkan dengan bagian tengah coil, sehingga bentuk butir yang dihasilkan pada bagian sisi berbentuk pipih. Kata kunci : hot rolled coil, baja karbon rendah SAE1006, pengerjaan dingin
ABSTRACT Hot Rolled Coil (HRC) is a rolled steel sheet produced by heat treatment process. Hot Rolled Coil with initial thickness of 2 mm should past a cold work process to get final thickness of 0,2 mm. At the time of cold work process there is a problem, that is hot rolled coil material with low carbon steel specification SAE1006 breaks up in the process of rolling. The aim of this final assessment is to know the effect of physical and mechanical properties of low carbon steel against the breaking of the coil. There are several test that must be done in the data retrieval process, that is by tensile test, hardness test, metallographic test and chemical composition test. The effect of roll force and the reduction percentage in the cold work process also observed. Based on the outcome of the test obtained that the mechanical properties of the material will affect the value of the roll force. The harder a material the roll force needed to reach percent reduction will be greater. The cause of the occurrence of stripbreak on low carbon steel SAE1006 can be influenced by physical properties and mechanical properties. In the microstructure test results note that on the side of the coil occurs relatively faster cooling than the center of the coil, so that the grain shape produced on the side of the flat shape Keywords: hot rolled coil, low carbon steel SAE1006, cold work process.
Kata Kunci : hot rolled coil, low carbon steel SAE1006, cold work process.