Laporkan Masalah

PEMANFAATAN FOTO UDARA DIGITAL INFRAMERAH BERWARNA FORMAT KECIL DARI WAHANA BALON UDARA UNTUK PEMETAAN KERUSAKAN TANAMAN PADI (ORYZA SATIVA) AKIBAT SERANGAN HAMA TIKUS SAWAH (RATTUS ARGENTIVENTER)

WIKAN JAYA P, Barandi Sapta, S.Si., M.Si.

2013 | Skripsi | KARTOGRAFI DAN PENGINDRAAN JAUH

Tujuan penelitian ini adalah melihat sejauh mana foto udara inframerah format kecil yang diambil dengan menggunakan sistem kamera digital standar estetik termodifikasi dan diterbangkan dengan wahana balon udara sederhana dapat digunakan untuk pemetaan kerusakan tanaman padi akibat serangan hama tikus sawah. Selain itu, fokus kajian lain adalah membangun kunci interpretasi untuk kasus kerusakan tanaman padi. Lokasi penelitian dikontrol pada petak sawah yang memiliki variasi kerusakan padi. Pengujian karakteristik spektral, radiometrik, dan geometrik secara dilakukan untuk melihat kemampuan sistem foto. Hasil perekaman melewati serangkaian koreksi serta penyesuaian visual, spasial dan geometrik sebelum selanjutnya digunakan sebagai dasar pemetaan. Peta hasil diuji dengan membandingkan hasil interpretasi dengan pengamatan lapangan. Hasil penelitian ini menujukkan citra foto udara inframerah yang diambil dari balon udara sederhana dapat digunakan untuk pemetaan kasus kerusakan tanaman padi akibat serangan tikus sawah. Unsur interpretasi tekstur dan pola menjadi kunci interpetasi utama yang dapat dimaksimalkan dalam interpretasi kerusakan tanaman padi. Sekalipun kemampuan sensor diperluas hingga mampu mengindera panjang gelombang inframerah, namun tidak terdapat signifikansi yang mampu menunjang intepretasi dari segi rona dan warna.

The aim of this research is to explore the capability of digital false color small format aerial photograph that flown using simple balloon as a data for rice plant (Oryza sativa) damage mapping, especially due to the rat (Rattus argentiventer) raid. The second goal is to build the interpretation key for damage identification of rice plant using false color small format aerial photograph. The research area controlled in the some extent of rice field that has a rice plant damage variation due to the rat raid. Researcher using a false color modified camera to capture those phenomenon. A number of helium balloons also used as a platform to flown it up. Resulted image quality tested in some aspects; spectral characteristic, radiometric characteristic and geometric characteristic. Visual and geometric correction also applied to the image before it used as mapping data. The interpretation accuracy test did by compared the resulted interpretation sample with field observation data. The result of this research shows digital false color small format aerial photograph can used for rice plant damage mapping due to the rat raid. Texture and pattern were the main interpretation keys in rice plant damage identification. Although the capability of camera sensor modified so it can sense not only visible spectrum, but also near infrared spectrum, there is no significant difference in tonal and color aspect that enhance the image interpretability for this case.

Kata Kunci : Foto udara format kecil, inframerah, balon udara, kerusakan tanaman padi,tikus sawah


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.