Laporkan Masalah

PERBAIKAN KINERJA PRODUK DAN LAYANAN DENGAN METODE REVISED IMPORTANCE PERFORMANCE ANALYSIS (RIPA) (Studi Kasus pada Industri Geplak Ibu Lusi Bantul)

DAMAR SASONGKO, Dr. Ir. Dyah Ismoyowati, M.Sc.

2013 | Skripsi | TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN

Geplak Ibu Lusi merupakan salah satu produsen geplak yang eksistensinya masih dapat dilihat hingga saat ini walaupun semakin hari jumlah penjualan semakin menurun hingga 50%. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui tingkat kinerja produk dan pelayanan yang dihasilkan Geplak Ibu Lusi terhadap industri pesaing serta menentukan perbaikan kinerja produk atau layanan yang dapat dilakukan. Importance Performance Analysis (IPA) merupakan metode yang dapat digunakan untuk mengetahui tingkat kinerja suatu industri dengan konsumen sebagai objek penelitiannya, namun dalam persaingan yang semakin ketat, mengetahui tingkat kinerja produk dan layanan saja tidak cukup tetapi industri harus memperhatikan kinerja pesaing. Benchmarking merupakan metode yang digunakan untuk mengukur perbandingan kinerja yang dihasilkan industri dengan indutri pesaing yang dianggap terbaik dikelasnya. Penggabungan IPA dan Benchmarking membentuk Revised IPA sehingga pada penelitian kali ini ada 2 pemetaan yaitu pemetaan Original IPA dan Revised IPA, dimana Original IPA terbentuk dari Importance dan performance Ibu Lusi sedangkan Revised IPA terbentuk dari Importance dan Performance Ratio. Hasil dari Revised IPA kemudian dimasukkan kedalam metode Potential Gain Costumer Value (PGCV) yang berfungsi untuk menentukan prioritas perbaikan atribut – atribut yang terdapat pada kuadran I Revised IPA. Dari hasil PGCV diketahui 8 atribut yang membutuhkan perbaikan segera yaitu (1) Tingkat ketahanan produk, (2) Bentuk geplak, (3) Harga yang ditawarkan sesuai dengan keinginan konsumen, (4) Ketersediaan produk, (5) Lokasi industri, (6) Harga sesuai dengan kualitas produk, (7) Tersedia varian rasa dan (8) Promosi. Atribut – atribut tersebut dianalisis untuk mengetahui usulan Perbaikan. Perbaikan yang dapat dilakukan yaitu (1) Pemberian label pada kemasan, (2) Penerapan SOP pada stasiun kerja “Pembentukan Geplak”, (3) Pembelian bahan baku sebaiknya langsung kepada produsen kelapa, (4) Pengaturan waktu produksi sebaiknya dilakukan sehari sebelum hari libur, (5) Pemasangan “plang” petunjuk jalan menuju ke Industri, (6) Memproduksi rasa geplak yang paling diminati konsumen, (7) Menerapkan metode word of mouth dengan menonjolkan keunggulan.

Geplak Ibu Lusi is one of industry producing geplak that still exist till now, though the number of sales decreased by 50%. The purpose of this study are to know the level of performance of the products and services produced Geplak Ibu Lusi against competitors and determine performance improvement of a product or service that can be done. Importance Performance Analysis (IPA) is a method that can be used to know the level of performance of an industry with customer as the object of research, but in the increasingly fierce competition, knowing the level of product performance and service alone is not enough but the industry should pay attention to the performance of competitors. Benchmarking is a method used to measure comparisons the performance of the industry with competitors industries that are considered best in class. Combination of IPA and Benchmarking will produce Revised IPA, thus there are two mapping in this study, the first one is original IPA and the second one is Revised IPA which Original IPA is formed by Importance and Performance while Revised IPA is formed by Importance and Performance Ratio. The Results of Revised IPA then inserted into Potential Gain Customer Value (PGCV) method which serves to determine improvement priorities of attributes contained in the first quadrant Revised IPA. From the result of PGCV is known there are 8 attributes that require immediate improvement, that are (1) The durability of the products, (2) Shape of geplak, (3) Price offered is accordance with the wishes of consumers, (4) The availability of the product, (5) the location of industry, (6) Price according to the quality of products, (7) Available flavors and (8) Promotions. These attributes are analyzed to determine improvement. Improvement to do are (1) Labeling, (2) Application of SOP at the work station \\"forming\\", (3) Purchase of raw materials should be directed to producers, (4) Production time setting should be done the day before holiday , (5) Installation of \\"signpost\\" leading to the Industry, (6) Producing a flavor of the most preferred, (7) Applying the method of word of mouth.

Kata Kunci : Importance performance analysis, Benchmarking, Revised IPA, Potential Gain Costumer Value


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.