Laporkan Masalah

Indonesian Students Adaptation in Dutch Universities

Meidiati Sekarsari, Dr. Wakhid Slamet Ciptono, MBA., MPM., Ph.D.

2012 | Tesis | S2 Magister Manajemen

Hidup dan tinggal di suatu lingkungan yang baru bukanlah hal yang mudah bagi kebanyakan orang, termasuk bagi para mahasiswa internasional. Dalam proses adaptasi dengan kehidupan barunya, para mahasiswa internasional ini sering kali menghadapi berbagai tekanan dan tantangan, sehingga mereka rentan terhadap stress dan hal ini akan mempengaruhi perkembangan akademis mereka di luar negeri (Ingman, 1999). Pemahaman mengenai kemampuan adapatasi mereka harus kita miliki untuk memprediksi kesuksesan dan kepuasan akademik mereka kedepannya. Cara seseorang memandang diri mereka dan kepercayaan diri menggunakan bahasa Inggris dianggap mempengaruhi penyesuaian sosial dan budaya para mahasiswa internasional. Dalam penelitian ini, independent selfconstrual dan kepercayaan diri dalam menggunakan bahasa Inggris dari 138 mahasiswa Indonesia yang belajar di Belanda dianggap sebagai salah satu aspek yang mempengaruhi penyesuaian sosial dan budaya mahasiswa tersebut. Dari hasil yang didapatkan, terlihat bahwa mahasiswa Indonesia di Belanda mengalami lebih sedikit kesulitan dalam aspek sosial dan budaya ketika mereka memiliki independent self-construal yang lebih tinggi dan juga kepercayaan yang besar saat menggunakan bahasa Inggris. Kepercayaan diri dalam berbahasa Inggris juga menjadi mediator dalam hubungan antara independent self-construal dan kesulitan sosial dan budaya. Terakhir, saat semua aspek yang ada dianalisis menggunakan multiple regression, hasil membuktikan bahwa lamanya para mahasiswa tinggal di suatu tempat dan juga dua dimensi dari independent selfconstrual (autonomy dan uniqueness) memiliki pengaruh yang signifikan pada kesulitan beradaptasi dalam aspek sosial dan budaya.

Living in totally new environment is not an easy task for most of international students. In the process of adjusting with their new lives, the international students face great interpersonal stressor and continue to express feeling of stress and vulnerability throughout their time of study (Ingman, 1999). The examination of their adjustment process should be conducted in order to predict the success and satisfaction of international students in the near future. The influence of how individuals view themselves and also their self-confidence in using English are predicted to give contribution of the sociocultural adjustment of these international students. In this study, the independent self-construal and English self-confidence of 138 Indonesian international students in the Netherlands were investigated as the possible influencers of students’ sociocultural adjustment. Results indicated that Indonesian international students experienced lower sociocultural difficulties when they have higher independent sense of self and higher self-confidence in English. The self- confidence in English was also found to act as mediator in the relationship of independent self-construal and the sociocultural difficulties. Finally, when all the possible factors were analyzed through multiple regression analysis, results found that the length of residence and the two dimension of independent self-construal (autonomy and uniqueness) had significant influence on the sociocultural difficulties.

Kata Kunci : adaptasi lintas budaya, self-construal, kepercayaan berbahasa Inggris, dan kesulitan social-budaya


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.