Laporkan Masalah

Analisis dan perancangan sistem informasi customer relationship management pada lembaga bahasa EF English First Yogyakarta

ANSHORY, Solekhudin, Ir. Rudy Hartanto, M.T

2010 | Tesis | S2 Teknik Elektro

Sistem Informasi Customer Relationship Management adalah sebuah sistem informasi yang membantu perusahaan dalam memahami kebutuhan dan perilaku pelanggannya melalui pengelolaan data yang lebih baik dengan tujuan mempermudah para staf perusahaan dalam mengumpulkan informasi demi pengambilan keputusan yang berkaitan dengan proses bisnis perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sebuah kerangka dasar berupa rancangan yang sebelumnya dilakukan analisis terhadap kebutuhan dari Lembaga Bahasa EF English First Yogyakarta. Penelitian dilakukan dengan terlebih dahulu melakukan analisis terhadap kebutuhan perusahaan dan fitur apa saja yang dibutuhkan oleh EF English First Yogyakarta. Selanjutnya dari hasil analisis tersebut dibuatlah rancangan Sistem Informasi CRM sehingga dapat menyajikan berbagai informasi yang dibutuhkan oleh para pengguna yaitu, Student, Staf, Teacher, dan Manajemen. Dari hasil Penelitian telah dihasilkan sebuah rancangan Sistem Informasi CRM bagi Lembaga Bahasa EF English First Yogyakarta yang telah diuji baik dari segi fungsionalitas maupun dari segi konsistensi aliran data yang terjadi dalam setiap rancangan. Penelitian ini juga memberikan rekomendasi dan hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan dalam tahap implementasi sehingga aplikasi dapat dibangun dengan tingkat kesempurnaan yang lebih baik.

Customer Relationship Management Information System is known as an Information System which provide information for the staff so this information could help the user to determine how they run their bussiness process. This Information System also helps the companies to understand their customers needs and behaviors through better data management in order to facilitate the company's staff in gathering information for decision making related to the company's bussiness process. This Research aims to design a basic framework that based on analyzed needs of EF English First Language Training Yogyakarta. Research carried out by first doing an analysis of the company's needs and what features are needed by EF EF Yogyakarta. Furthermore, the analysis of products made design CRM Information System so it can serve a variety of information needed by the users ie, Student, Staff, Teacher, and Management. The Results of this Research has produced a draft Information System CRM for EF Eglish First Language Institute Yogyakarta which have been tested either in terms of functionality and consistency in terms of data flow that occurs in each design. This study also provides recommendations and what things are worth to concern in the implementation.

Kata Kunci : Customer Relationship Management, EF English First, Sistem Informasi CRM, Rekomendasi Sistem Informasi CRM, Customer Relationship Management, EF English First, CRM Information System, CRM Recommendations


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.